Suporter Indonesia Bisa Ikut Lapor Pengaturan Skor Sepakbola

Ilustrasi suporter Timnas Indonesia.
Sumber :
  • VIVA.co.id/M Ali Wafa

VIVA – Kasus pengaturan skor dalam sepakbola seolah tak pernah berhenti, terutama di kawasan Asia Tenggara. Teranyar, ada kasus yang melibatkan dua tim asal Thailand, Sisaket FC dan Royal Thai Navy FC.

Di Indonesia, hampir di setiap kasta kompetisi selalu muncul kecurigaan adanya kasus pengaturan skor. Akan tetapi, segala tuduhan yang diajukan tidak pernah memunculkan fakta baru.

(Baca juga: Bos Sisaket FC Angkat Bicara Soal Skandal Liga Thailand)

Konfederasi Sepakbola Asia (AFC) tampaknya sudah mulai gerah dengan segala isu pengaturan skor. Mereka melakukan inovasi memanfaatkan kemajuan teknologi dengan membuat sebuah aplikasi daring.

Aplikasi tersebut bisa dimanfaatkan oleh suporter, pemain, atau ofisial yang ingin ikut mengungkap adanya kecurangan dalam sebuah pertandingan. Untuk inovasi kali ini, AFC bekerja sama dengan Sportradar.

"Perjuangan dalam semua cabang olahraga, tidak cuma sepakbola, sangat tergantung dengan kemampuan kita untuk mempertahankan nilai sportivitas," ujar Presiden AFC, Shaikh Salman bin Ebrahim Al Khalifa, dikutip dari laman resminya.

(Baca juga: Skandal Pengaturan Skor Thailand Seret Klub Eks Bek Timnas)

"Di bawah bendera One Asia, One Goal, AFC telah memperkuat pentingnya menjaga integritas dan menjunjung tinggi standar profesional tertinggi di semua kompetisi," imbuhnya.

Timnas Indonesia Mulai Bertanding Lagi pada Juni 2021

Publik pun dibebaskan untuk mengunduh aplikasi yang dibuat AFC ini melalui Google Play atau Apple's App Store. Diharapkan dari kontribusi banyak pihak, sepakbola di kawasan Asia semakin berintegritas. (one)

Pertandingan PSIS Semarang vs Arema FC.

Arema FC Diganjar Sertifikat AFC Club Licensing 2021

Media Officer Arema FC, Sudarmaji mengatakan diterimanya sertifikat itu tentu membuat langkah Arema FC untuk bermain di level Asia terbuka.

img_title
VIVA.co.id
20 Januari 2022