Kalah Lagi, Conte Akui Inter Milan dan Real Madrid Beda Level

Pelatih Inter Milan, Antonio Conte.
Sumber :
  • inter.it

VIVA – Antonio Conte berbicara usai kekalahan Inter Milan dari Real Madrid di Liga Champions. Dalam duel matchday 4 fase grup Liga Champions itu, Nerazzurri tumbang 0-2.

Dalam laga tersebut Inter harus bermain dengan 10 orang. Arturo Vidal terkena kartu merah.

Secara pribadi, Conte mengaku Inter kalah kelas di banding Madrid. Dia juga melihat perbedaan antara kedua tim dalam pertandingan yang digelar di Giuseppe Meazza, Rabu malam 25 November 2020, atau Kamis dini hari waktu Indonesia itu.

Baca juga: Inter Milan sudah Tamat di Liga Champions Musim ini?

"Tentu selalu sulit menghadapi klub sebesar Madrid. Jadi saat tertinggal dan kehilangan pemain, rasanya mustahil mendaki gunung tersebut," kata Conte.

Photo :
  • Uefa.com

"Saya pikir kita melihat perbedaan mereka dengan kami. Seharusnya itu tidak melemahkan. Pantasnya kami merasa lapar, bekerja keras, dan tetap membumi," lanjutnya dikutip Football Italia.

Kekalahan dari Madrid membuat Inter terpuruk di dasar klasemen Grup B. Mereka baru merebut dua poin dari empat pertandingan.

Simone Inzaghi Kangkangi Jose Mourinho Usai Inter Milan Juara Liga Italia

Di atas kertas memang Inter masih punya kans. Tapi secara praktek, rasanya langkah mereka menuju babak 16 besar mustahil, karena tergantung pada banyak faktor.

Pemain Mamelodi Sundowns

Afrika dan Eropa Lengkap! 26 Tim Ini Pastikan Tiket ke Piala Dunia Antarklub 2025

Kuota peserta Piala Dunia Antarklub 2025 hampir sepenuhnya terisi. Dari 32 peserta, sebanyak 26 klub sudah memastikan diri lolos ke ajang yang akan digelar di AS.

img_title
VIVA.co.id
29 April 2024