MU Dihantui Memori Kelam Lawan Young Boys

Pemain Manchester United merayakan gol Cristiano Ronaldo
Sumber :
  • Twitter/@ManUtd

VIVA – Manchester United wajib waspada jelang ketika bentrok dengan Young Boys. Klub asal Swiss ini bisa saja menjadi mimpi buruk The Red Devils, apa alasannya?

Harry Kane Butuh Pembuktian, Real Madrid Jadi Tumbal?

Setan Merah bentrok dengan Young Boys di laga perdana Grup F ajang Liga Champions 2021/2022 dengan melawat ke Stadion Wankdorf, kandang Young Boys pada Rabu dini hari WIB 15 September 2021. 

Di atas kertas, MU jelas diunggulkan. Mereka punya komposisi skuad yang lebih baik selain itu skuad asuhan Ole Gunnar Solskjaer juga dalam performa yang impresif di awal musim 2021/2022. Di Premier League, MU belum terkalahkan dari 4 pekan dan kini menempati posisi puncak sementara. 

Kata Ancelotti Jelang Duel Real Madrid Vs Bayern Munich

Meski begitu jangan dulu remehkan lawan, Young Boys menunjukkan taji yang tak kalah mengerikan. Mereka belum terkalahkan di 6 laga terakhir di segala ajang dengan rincian 5 menang dan 1 kali imbang.

Pertandingan Young Boys vs Manchester United di Liga Champions

Photo :
  • zimbio.com
Mimpi Borussia Dortmund Belum Berakhir

Di babak playoff Liga Champions Young Boys berhasil mengalahkan Ferencvaros dengan agregat 6-4. 

Hasil positif itu bisa saja berlanjut, sebab MU punya pengalaman kurang baik meladeni wakil Swiss di fase grup Liga Champions. Dilansir Soccerway, MU pernah mengalami musim yang buruk di 2011/2012. 

Kala itu mereka berada di grup yang terbilang enteng, bersama Benfica, FC Basel dan Otelul Galati. Tapi MU malah finis di posisi ketiga grup di bawah Basel dan Benfica. 

Mereka terkapar di laga pamungkas lawan Basel, klub Swiss. Mereka kalah dengan skor 1-2.

Kondisi tersebut bisa saja terulang jika Setan Merah tak waspada. Terlebih sang lawan dalam performa terbaiknya dan tampil di kandang. Jadi harap hati-hati ya MU.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya