Gol Lewandowski Sia-sia, Timnas Belgia Sikat Habis Polandia

Pemain Belgia, Kevin De Bruyne rayakan gol.
Sumber :
  • AP Photo/Geert Vanden Wijngaert

VIVA – Timnas Belgia mengamuk saat menjamu Timnas Polandia di ajang UEFA Nations League A Grup 4. Belgia menang telak 6-1 dalam duel yang digelar di  Stade Roi Baudouin, Kamis dini hari WIB, 9 Juni 2022.

Lengkap! Daftar 24 Tim Peserta dan Hasil Drawing EURO 2024

Polandia unggul lebih dulu di menit 28. Robert Lewandowksi mencatatkan namanya di papan skor usai menerima umpan Sebastian Szymanski.

Bomber Timnas Polandia, Robert Lewandowski.

Photo :
  • twitter.com/EURO2020
Timnas Georgia Bikin Sejarah, Ini 3 Tim Terakhir Lolos ke EURO 2024

 
Timnas Israel Main di Nations League tapi Rusia Dihukum, UEFA Digeruduk Netizen

Belgia terus menguasai jalannya pertandingan. Namun, De Rode Duivels kesulitan dalam menyelesaikan peluang.

Belgia menyamakan kedudukan di menit 42. Sodoran dari Timothy Castagne diselesaikan dengan sempurna oleh  Axel Witsel.

Kevin De Bruyne membawa Belgia berbalik unggul di menit 59. Pemain Manchester City ini memanfaatkan umpan dari Eden Hazard.

Setelah itu, Leandro Trossard yang masuk sebagai pemain pengganti tampil menggila. Dia mencetak dua gol untuk Belgia.

Gol pertama Trossard dicetak di menit 73. Pemain 27 tahun ini kembali menjebol gawang Polandia di menit 80.

Belgia menambah gol di menit 83. Leander Dendocker mampu memperdaya kiper Polandia Bartlomiej Dragowsk.

Pesta gol Belgia ditutup di menit 90+3. Sodoran manis dari Thorgan Hazard diselesaikan dengan apik oleh Lois Openda.

Kemenangan ini berarti banyak bagi Belgia yang di laga sebelumnya dihajar Belanda 1-4. Belgia duduk di posisi kedua Grup 4 dengan tiga poin, membayangi Belanda yang mencatat enam poin.

Susunan Pemain

Belgia: Simon Mignolet, Leander Dendocker, Toby Alderweireld, Jan Vertonghen, Timothy Castagne (Thorgan Hazard 84'), Axel Witsel (Wout Faes 84'), Youri Tielemans, Yannick Carrasco, Kevin De Bruyne (Charles De Ketelaere 75'), Eden Hazard (Leandro Trossard 66'), Michy Batshuayi (Lois Openda 84').

Polandia: Bartlomiej Dragowski, Tymoteusz Puchacz (Bartosz Bereszynsk 46'), Jan Bednarek, Kamil Glik, Robert Gumny, Grzegorz Krychowiak (Damian Szymanski 46'), Szymon Zurkowski, Sebastian Szymanski (Matty Cash 66'), Piotr Zielinski, Jakub Kaminski (Nicola Zalewksi 82'), Robert Lewandowksi (Adam Buksa 69').
 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya