Gelar Pemain Terbaik Messi Dipertanyakan

Lionel Messi, Pemain Terbaik Dunia 2010
Sumber :
  • AP Photo/Frank Augstein

VIVAnews - Federasi Sepakbola Dunia (FIFA) awal Januari 2011 lalu mengumumkan pemenang penghargaan FIFA Ballon d'Or dan nama Lionel Messi keluar sebagai Pemain Terbaik Dunia 2010. 

Sukses bintang Argentina ini merupakan yang kedua kalinya secara beruntun. Messi terpilih menyingkirkan dua pemain lain yang sama-sama memperkuat Barcelona, Xavi dan Andres Iniesta.

Namun, sukses Messi itu mendapat kritik dari Kapten Real Madrid Iker Casillas yang menilai penghargaan Ballon d'Or 2010 yang menjadi milik Lionel Messi harusnya jatuh ke pemain lain yang lebih baik.

Casillas menilai pemain asal Barcelona itu tak layak mendapat penghargaan tersebut. "Penghargaan untuk Messi tidak memiliki dasar yang tepat," katanya kepada Onda Cero.

Menurutnya, yang lebih tepat menerima penghargaan pemain terbaik di dunia saat itu adalah Cristiano Ronaldo, rekan satu timnya. "Jika penghargaan itu diberikan kepada pemain terbaik di dunia, maka Cristiano Ronaldo adalah orang tepat mendapatkannya," jelasnya.

"Tapi bila hitungannya untuk satu musim saja, Ballon d'Or harusnya jatuh ke tangan Wesley Sneijder," tandas Casillas.

Sedangkan untuk pelatih terbaik, terpilih nama Jose Mourinho sebagai Pelatih Terbaik FIFA 2010 (FIFA Coach of the Year), sudah tepat. Pelatih asal Portugal yang kini menangani Real Madrid itu dinilai punya prestasi besar dan fenomenal.

Followers TikToker Gali Loss Melejit Buntut Konten Hewan Ngaji, Polisi: Dia Tak Berpikir Panjang

The Special One itu pernah menjuarai Liga Champions bersama FC Porto dan Inter Milan. Dia juga selalu membawa gelar kompetisi lokal buat tim yang ia tangani, dari FC Porto, Chelsea, sampai Inter Milan.

Rizky Nazar

Rizky Nazar Angkat Bicara Soal Dugaan Selingkuh, Beberkan Hal Ini

Rizky Nazar menjelaskan dirinya pergi ke tempat yang ada di video tersebut ramai-ramai dan tidak berduaan dengan Salsha Adriani.

img_title
VIVA.co.id
27 April 2024