Julio Cesar Akui Lakukan Kesalahan

Penjaga Gawang Brazil, Julio Cesar
Sumber :
  • AP Photo/Satiro Sodre

VIVAnews - Kiper Julio Cesar mengakui tampil buruk saat Brasil mengalahkan Ekuador 4-2 pada laga terakhir Grup B Copa America 2011, Kamis 14 Juli 2011 pagi WIB. Cesar juga memperingatkan Selecao terhadap ancaman Paraguay di perempatfinal.

Brasil akhirnya merebut kemenangan pertama di Copa America 2011 setelah mengalahkan Ekuador. Neymar dan Alexandre Pato sama-sama menyumbang dua gol. Tapi, tim besutan Mano Menezes itu dibuat kesulitan oleh Ekuador.

Ekuador sempat dua kali menyamakan kedudukan sebelum akhirnya Brasil memenangkan pertandingan 4-2. Dua gol Ekuador yang dicetak Felipe Caicedo tercipta tidak lepas dari permainan buruk Cesar. Dan kiper Inter Milan tersebut mengakui tampil buruk.

"Ada beberapa hal yang bisa saya benahi. Gol kedua sedikit lebih keras daripada yang pertama, tapi saya memilih arah yang salah di kedua gol itu. Dan saya tidak punya waktu untuk melakukan penyelamatan," ujar Cesar seperti yang dilansir Goal.com.

Kemenangan atas Ekuador membuat Brasil menjadi juara Grup B dan akan menghadapi Paraguay yang menjadi peringkat ketiga terbaik kedua di perempatfinal. Di laga terakhir Grup B Paraguay ditahan Venezuela 3-3.

Sebelumnya Paraguay membuat Brasil kesulitan dengan menahan imbang 2-2 di babak grup, dan Cesar yakin Paraguay bisa kembali menyulitkan tim Samba di perempatfinal.

"Kami tidak bisa santai. Benar jika hari ini Paraguay tampil lebih lemah saat melawan Venezuela, tapi permainan mereka bisa lebih baik lagi," tegas Cesar.

Peran Presiden Salurkan Bansos, Lembaga Kepresidenan Masuk Kajian Revisi UU Pemilu
Konferensi Pers

Putri Marino Berani Mesra dengan Nicholas Saputra, Ini Reaksi Tak Terduga Chicco Jerikho!

Aktor dan aktris ternama Tanah Air, Nicholas Saputra dan Putri Marino disatukan dalam film The Architecture of Love, produksi Starvision tayang di bioskop 30 April 2024

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024