Ranking FIFA

Peringkat Indonesia Naik Dua Tingkat

Cristian Gonzales
Sumber :
  • VIVAnews/Fernando Randy

VIVAnews - Pada penghujung tahun 2011, Indonesia mengalami kenaikan dua peringkat dalam daftar ranking yang dirilis oleh Federasi Sepakbola Dunia (FIFA) hari ini, Rabu 21 Desember 2011.

Indonesia menempati urutan 142 dengan mengoleksi 189 poin. Indonesia naik dua tingkat jika dibandingkan dengan beberapa bulan lalu.

Indonesia masih lebih baik jika dibandingkan dengan Singapura (145) dan Singapura (148). Namun, Indonesia masih kalah jauh dari Thailand (122).

Sedangkan negara ASEAN lainnya seperti Vietnam secara mengejutkan menembus 100 besar. Vietnam menduduki peringkat 99 dengan 351 atau naik 35 tingkatan daripada bulan-bulan sebelumnya.

Untuk peringkat pertama, masih ditempati oleh Spanyol dengan torehan 1564 poin. Sedangkan diurutan kedua juga masih ditempati oleh Belanda dengan 1365 poin.

Berikut ini daftar ranking FIFA:
1. Spanyol
2. Belanda
3. Jerman
4. Uruguay
5. Inggris
6. Brasil
7. Portugal
8. Kroasia
9. Italia
10. Argentina
--------
142. Indonesia

Arema Rela 'Peras Otak' Demi Timnas Indonesia
Andik Vermansah saat berseragam Selangor FA

Andik Vermansyah Absen di Seleksi Timnas Tahap Kedua

Seleksi Timnas tahap kedua bakal digelar pekan depan.

img_title
VIVA.co.id
10 Agustus 2016