Jauhi Degradasi, Dortmund Pede Tantang Juventus

Sumber :
  • REUTERS/Michaela Rehle

VIVA.co.id - Kemenangan penting diraih Borussia Dortmund dalam lanjutan Bundesliga, Jumat 20 Februari 2015 (Sabtu dini hari WIB). Tim besutan Juergen Klopp menekuk tuan rumah VfB Stuttgart 3-2 di Mercedes Benz Arena.

Hasil ini membuat Die Borussen sukses menorehkan 3 kemenangan beruntun. Die Borussen juga melesat meninggalkan zona degradasi, dengan menempati peringkat 10 dengan raihan 25 poin dari 22 pertandingan.

Raihan ini disambut baik striker Dortmund, Pierre-Emerick Aumabeyang. Striker internasional Gabon ini menilai, 3 poin ini penting jelang laga melawan Juventus di leg 1 babak 16 besar Liga Champions, Selasa 24 Februari 2015 (Rabu dini hari WIB).

"Hal yang sangat penting bisa pulang dengan 3 poin. Namun, kami harus terus bekerja dan berkonsentrasi agar tidak memberikan apa pun untuk lawan kami, terutama saat itu datang dari Juve," kata Aubameyang pada stasiun televisi Sky.

Aubameyang membuka keunggulan Dortmund menit 25. Stuttgart membalas lewat gol penalti Florian Klein menit 32. Die Borussen kembali menjauh berkat gol Ilkay Guendogan (39') dan Marco Reus (89'). Tuan rumah mencetak gol hiburan di masa injury time lewat gol Georg Niedermeier.

Berbeda dengan Dortmund yang menjauhi zona merah, Stuttgart makin terdampar di dasar klasemen. Mereka baru mengumpulkan 18 poin dari 22 laga.

Goetze Balik ke Dortmund, Belum Dimaafkan Fans?

Baca Juga:

Sudah Jadi Pemain MU, Pogba Masih Dibelikan Rumah Juventus

Jadwal Siaran Langsung Sepakbola Malam Nanti

Indra Sjafri: Indonesia Bisa Lolos Piala Dunia 2026

Diincar 2 Raksasa Italia, Isco Dibanderol Madrid Rp733 M

10 Fakta Menarik Jelang ManCity VS Newcastle

Henrikh Mkhitaryan

Datangkan Mkhitaryan, MU dan Dortmund Berselisih?

Mourinho punya hubungan baik dengan CEO Dortmund, Hans Joachim-Watzke.

img_title
VIVA.co.id
11 Agustus 2016