'Anjing Liar' Terluka Coba Ganggu Timnas Indonesia U-23
- REUTERS/Kham
VIVA.co.id - Tim nasional (Timnas) Indonesia U-23 akan berhadapan dengan Filipina dalam lanjutan babak penyisihan Grup A SEA Games 2015. Kedua negara akan bertarung di Stadion Jalan Besar, Singapura, Selasa, 8 Juni 2015.
Indonesia sejauh ini sudah mengoleksi tiga poin dari dua pertandingan. Kemenangan 6-1 membuka asa tim besutan Aji Santoso itu menuju babak semifinal setelah di laga perdana dibantai oleh Myanmar dengan skor 2-4.
Sebaliknya, peluang Filipina justru sudah tertutup. The Azkals atau Si Anjing Liar dipastikan angkat koper usai menderita kekalahan di tiga laga. Di laga perdana, Filipina kalah 0-1 dari Singapura. Selanjutnya, pasukan Marlon Maro dipermalukan Kamboja dengan skor 1-3. Sedangkan pada pertandingan ketiga, Filipina menyerah 1-5 dari pimpinan klasemen Myanmar, Minggu, 7 Juni 2015.
Cabang olahraga sepakbola sepertinya memang bukan prioritas Filipina pada SEA Games 2015. Pasalnya, skuad Azkals Muda, tidak dihuni oleh pemain-pemain terbaiknya.
Sejumlah nama, seperti Amani Aguinaldo, Daisuke Sato, Mark Hartmann, Manuel Ott, dan Kenshiro Daniels, tidak dibawa ke Singapura. Padahal, usia mereka masih memungkinkan untuk tampil di multievent 2 tahunan ini.
Dari sejumlah nama di atas, Manuel Ott, pernah menjadi momok bagi timnas Indonesia saat bertemu Filipina di penyisihan grup Piala AFF 2014 lalu. Gelandang kelahiran Munich, Jerman, tersebut bahkan sempat menjebol gawang Tim Merah Putih untuk melengkapi kemenangan 4-0 yang diraih timnas Filipina.
Selain Ott, tampil juga Amani Aguinaldo, dan Daisuke Sato pada laga itu. Ini merupakan kekalahan perdana yang dialami Indonesia dari Filipina sejak 1956.
Persiapan The Azkals muda juga boleh dikatakan tidak memadai. Sebelum tampil di SEA Games 2015, timnas Filipina U-23 selalu kalah dari lawan-lawannya. Pada kualifikasi Piala Asia U-23 contohnya. Dari tiga laga yang dilalui, Filipina selalu kalah, yakni 1-3 dari Kamboja, 1-5 dari Thailand, dan 0-4 dari Korea Utara.
Begitu juga dengan uji coba melawan Southern Districts, Mei lalu. Pada pertandingan tersebut, Filipina U-23 juga menyerah dengan skor tipis 0-1.