Bom di Ambulans Laga Jerman Vs Belanda Masih Tanda Tanya

Pihak kepolisian berjaga-jaga di luar stadio HDI-Arena.
Sumber :
  • REUTERS

VIVA.co.id - Laga antara Jerman kontra Belanda pada Rabu 18 November 2015, dibatalkan karena adanya ancaman bom. Tapi usai pemeriksaan, tidak ada bom yang ditemukan di sekitar stadion HDI-Arena, Hannover.

Seperti diberitakan sebelumnya, kepolisian Hannover memutuskan membatalkan duel tersebut sejam sebelum kick-off. Hal itu terjadi, usai pihak keamanan menemukan sebuah koper yang mencurigakan di luar stadion.

"Permainan ini telah dibatalkan. Silahkan langsung pulang, tetapi tetap tenang,” pernyataan kepolisian, saat mengevakuasi para penonton yang sudah berada di sekitar stadion.

Jerman Menang 10 Gol Tanpa Balas di Olimpiade Rio 2016

Duel ini memang akan disaksikan oleh Kanselir Jerman Angela Merkel dan sejumlah menteri.

Dalam laporan surat kabar Jerman, Kreiszeitung, ditemukan sebuah ambulans yang berisikan bom. Kemudian, pihak polisi juga menahan seorang pria di bawah todongan senjata sekitar setengah mil dari arena.

"Ada rencana konkret untuk meledakan sesuatu," kata Kepala Polisi Volker Kluwe kepada TV Lokal Jerman. Tetapi, menteri dalam negeri negara bagian Lower Saxony, Boris Pistorius membantahnya.

"Ini belum bisa dikonfirmasi bahwa ada ambulans, atau kendaraan lain dengan bahan peledak di dalamnya,” kata Pistorius.

Sedangkan, surat kabar itu mengatakan pihak berwenang tidak ingin berkomentar, karena mereka ingin menghindari kepanikan warga.

Sementara itu, Menteri Dalam Negeri Jerman, Thomas de Meizere menolak untuk menjawab pertanyaan tentang serangan teror. 'Beberapa jawaban ini akan meresahkan masyarakat,” katanya seperti dilansir Daily Mail.

Para pemain dan tim ofisial Jerman yang tengah menuju stadion, langsung dievakuasi ke tempat yang aman usai adanya teror tersebut. Sebelumnya, mereka menjadi korban dari tragedi di Paris, saat melakoni laga kontra Prancis di Stade de France pada Jumat 13 November 2015. (asp)

Korsel Hampir Permalukan Jerman di Penyisihan Olimpiade
Gelandang Jerman Mesut Oezil

Oezil Tak Berharap Jadi Kapten Jerman

Dia dijagokan jadi kapten setelah Schweinsteiger pensiun.

img_title
VIVA.co.id
11 Agustus 2016