Ditahan Imbang Uruguay, Dunga Menyesal

Pelatih Timnas Brasil, Carlos Dunga
Sumber :
  • REUTERS/Sergio Moraes

VIVA.co.id - Pelatih Brasil, Carlos Dunga menyesalkan hasil imbang 2-2 saat melawan Uruguay pada laga kualifikasi Piala Dunia 2018 zona Amerika Selatan, di Itaipava Arena Penambuco, Sabtu 26 Maret 2016. Brasil sempat memimpin 2-0, sebelum disamakan oleh Luis Suarez menjadi 2-2.

Akhirnya Brasil Lolos ke Perempatfinal Olimpiade Rio 2016
 
Brasil Akui Neymar Sedang Dalam Performa Buruk
Dunga mengatakan, ia sebenarnya senang dengan kinerja anak asuhnya dibabak pertama. Namun, ia menyatakan kesulitan untuk menjaga Luis Suarez dan Edinson Cavani. 
 
Neymar Melempem, Publik Brasil Berpaling pada Marta
"Dibabak pertama kami memulai dengan baik. Menguasi bola dan membuat peluang. Di babak kedua kami lebih statis, tanpa gerakan yang sama. Uruguay mengambil keuntungan dari itu. Melawan Cavani dan Suarez tidaklah mudah," kata Dunga dikutip dari Soccerway
 
Dunga menilai, Brasil hanya bermain dalam satu setengah babak saja, dan sisanya adalah Uruguay. Dunga juga mengomentari kartu kuning yang diterima oleh Newymar. 
 
Menurut Dunga, tidak seharunya Neymar menerima kartu kuning. Sebab, pelanggaran yang ia lakukan tidak seharusnya mendapat kartu kuning. 
 
"Pelanggaran tidak seburuk itu, untuk menerima kartu kuning. Tapi wasit akan kaku dengan Neymar," ujarnya.
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya