Mbappe Diminta Jangan Terlalu Bernafsu Pindah ke Real Madrid

Pemain AS Monaco, Kylian Mbappe.
Sumber :
  • Reuters / Eric Gaillard

VIVA.co.id – Legenda Arsenal, Robert Pires, menyarankan striker muda AS Monaco, Kylian Mbappe, agar tidak terlalu bernafsu pindah ke klub besar. Sebab, dia masih terlalu muda.

5 Fakta Mengerikan Real Madrid Usai Juara LaLiga 2023/2024

Performa apik di AS Monaco membuat Mbappe menjadi buruan terpanas klub-klub elite Eropa, seperti Real Madrid. Mbappe dianggap sebagai "The Next Thierry Henry".

"Tentu saja Mbappe bisa dibandingkan dengan Henry. Sebab, dia cepat, punya kualitas dan pintar," kata Pires seperti dilansir Tribal Football, Rabu 29 Maret 2017.

Real Madrid Juara LaLiga 2023/24

"Dia sangat bagus, tapi dia masih muda dan saya pikir yang terbaik buatnya adalah tetap melanjutkan karier di Monaco untuk beberapa tahun lagi," lanjutnya.

Pires menyebut, Mbappe yang berusia 18 tahun masih terlalu muda untuk pindah ke klub besar, seperti Real Madrid. Sebab, akan ada banyak tekanan yang datang.

16 Klub Ini Pastikan Tiket ke Liga Champions Musim Depan, Siap-siap dengan Format Baru!

"Gabung ke Real Madrid, contohnya. Dia tidak butuh itu. Ada banyak klub terbaik di dunia dan selalu ada banyak tekanan di sana," lanjutnya. (one)

Fans Real Madrid rayakan juara LaLiga 2023/24

Klasemen LaLiga: Real Madrid Juara, Girona Lolos ke Liga Champions

Real Madrid memastikan diri menjadi juara LaLiga 2023/24. Berikut klasemen sementara LaLiga.

img_title
VIVA.co.id
5 Mei 2024