Bhayangkara Enggan Terbuai Catatan Bagus Lawan Bali United

Pelatih Bhayangkara FC, Alfredo Vera (kanan).
Sumber :
  • Pratama Yudha/ VIVA

VIVA – Bhayangkara FC melakoni laga tandang kontra Bali United. Bermain di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar, tim berjuluk The Guardian itu mengusung misi point penuh.

Persib Bandung Jaga Kebugaran Jelang Tantang Bali United di Championship Series

Hal itu ditegaskan Pelatih Bhayangkara FC, Angel Alfredo Vera pada sesi konfrensi pers jelang laga di Bali United Cafe, Senin 20 Mei 2019. Alfredo mengaku anak asuhnya sudah siap untuk pertandingan besok.

"Kami sudah siap untuk besok. Tentu pertandingan akan berbeda, tidak sama dengan pertandingan sebelumnya," ujarnya.

Liga 1 Berakhir, Ini Daftar Tim yang Degradasi-Promosi dan Lolos ke Championship Series

Ia melanjutkan, seluruh pemain dalam kondisi fit setelah menjalani tiga hari latihan di Bali. Menu taktik menghadapi Serdadu Tridatu juga telah diterima baik oleh anak asuhnya.

"Dari segi mental dan fisik pemain semua oke. Kami siap bertanding. Bali tim kuat, tapi kita juga tim kuat," paparnya. 

Hasil Liga 1: Bhayangkara FC Pesta Gol, Duel Dewa United vs Madura United Dihentikan

Alfredo enggan membicarakan statistik meski diuntungkan. Ya, dalam beberapa pertemuan Bhayangkara berhasil mengungguli Bali United. Namun baginya, setiap pertandingan memiliki cerita tersendiri dan tak bisa hanya mengacu pada statistik belaka.

"Kami memang diunggulkan dari statistik. Semoga kita bisa mempertahankan tren. Tapi setiap pertandingan beda, kedua tim tentu ingin menang. Saya tidak pikir rekor. Saya bermain untuk tiga poin," paparnya.

Penggawa Bhayangkara FC, Putu Gede Juni Antara, tak gentar dengan tekanan suporter. Ia sadar akan ada teror mental pemain lantaran gengsi kedua tim amat tinggi. Namun, ia enjoy menghadapinya. Sebaliknya, tekanan suporter akan dijadikannya pelecut untuk berbuat lebih baik bagi timnya. 

"Bali tim kuat, tapi kita mempunyai keinginan meraih tiga point. Tekanan suporter saya sudah siap. Itu jadi motivasi saya agar tambah semangat. Saya profesional. Di mana saya bermain, di situ saya akan berjuang," kata prmain kelahiran Gianyar, Bali ini.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya