Persija Resmi Lawan Persib di SUGBK, Banyak Syaratnya

CEO Persija Jakarta, Ferry Paulus (tengah)
Sumber :
  • VIVA / Robbi Yanto

VIVA – Persija Jakarta dipastikan bisa menjamu Persib Bandung di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Rabu 10 Juli 2019. Laga akan dilangsungkan sesuai jadwal, yakni dimulai sejak 15.30 WIB.

STY Muda Pernah Bobol Gawang Persib, Ini Potretnya saat Duel dengan Robby Darwis

Manajemen Persija secara resmi sudah mendapatkan izin dari polisi terkait pertandingan tersebut. Namun, pihak polisi memberikan beberapa catatan kepada manajemen Persija terkait pertandingan melawan Persib.

Salah satunya adalah dengan mengimbau Jakmania, suporter Persija, untuk taat pada aturan. Sebelumnya, polisi sudah mengingatkan agar Jakmania, yang diangkut dengan sekitar 300 bus, bersikap tertib dan datang lebih awal.

Pelatih Persib Puji Timnas Indonesia U-23 Lolos ke Perempat Final Piala Asia U-23

Pun, manajemen mengingatkan kembali agar Jakmania bersama pihak-pihak lainnya ikut bertindak tertib agar laga bisa berlangsung dengan baik.

"Alhamdulillah, izin sudah diterbitkan dan laga kontra Persib dimainkan di SUGBK. Memang, banyak persyaratan, semua pihak yang terkait dengan Persija harus mengikutinya," kata CEO Persija, Ferry Paulus, di kantornya, Senin 8 Juli 2019.

Persib Bandung dalam Atmosfer Bagus Jelang Lawan Borneo FC

Syarat lainnya adalah suporter Persib, Bobotoh, dilarang hadir ke SUGBK. Semua dilandasi atas alasan keamanan dan Ferry meminta agar manajemen Persib bisa mengatasinya.

"Dari komunikasi yang kami bangun, Persib sudah menyanggupi. Tentunya, kami harus menjaga apa yang harus disyaratkan Kepolisian. Mulai dari keberadaan Persib hari ini sudah diberikan keamanan," terang Ferry. (one)

Asisten Pelatih Persib, Miro Petric

Persib Bandung Jaga Kebugaran Jelang Tantang Bali United di Championship Series

Persib Bandung terus mematangkan persiapan jelang championship series Liga 1. Dalam babak semifinal, Maung Bandung akan menghadapi Bali United.

img_title
VIVA.co.id
7 Mei 2024