Kata Arema Soal Diundurnya Piala Wali Kota Solo

Pemain Arema FC merayakan gol ke gawang PSIS
Sumber :
  • Media Officer Arema FC

VIVA – Panitia pelaksana turnamen Piala Wali Kota Solo memutuskan untuk mengundur jadwal penyelenggaraan setelah melakukan manager meeting bersama para peserta, Selasa, 15 Juni 2021. Rencana semula, ajang ini dijadwalkan akan digelar pada 20 hingga 26 Juni. Tetapi berubah dari 27 Juni hingga 3 Juli 2021.

Banyak Berkutat di Zona Degradasi, Arema FC Bersyukur Lolos dari Lubang Jarum

Media Officer Arema FC, Sudarmaji mengungkapkan Singo Edan tidak mempersoalkan pengunduran jadwal ini. Arema tetap bersemangat menatap turnamen ini. Mereka juga menyatakan mendukung total panpel dan polisi setempat. 

Photo :
  • VIVA/Lucky Aditya
Arema FC Selamat dari Degradasi, Begini Kata Widodo Cahyono Putro

"Arema FC secara prinsip mendukung langkah Panpel dan menghormati keputusan pihak kepolisian. Secara prinsip Arema FC siap menyukseskan dan mengikuti Piala Wali Kota Solo," kata Sudarmaji. 

Sudarmaji mengungkapkan, hasil manager meeting diundurnya jadwal pelaksanaan karena tingginya kasus COVID-19 di Jawa Tengah beberapa hari terakhir. Saat ini otoritas setempat sedang melakukan upaya untuk menekan kasus COVID-19. Dengan mundurnya jadwal ini, manajemen akan berdiskusi dengan tim pelatih untuk menyesuaikan program tim. 

Soal Anggapan Raja Penalti Liga 1, Begini Pembelaan Arema FC

"Langkah Arema FC kedepan tentu mencoba untuk kembali menyusun ulang program latihan berkaitan dengan mundurnya jadwal Piala Wali Kota Solo," ujar Sudarmaji.

Sebagai informasi turnamen ini menggunakan sistem gugur. Tim yang tersingkir akan langsung kembali ke daerah asal. Piala Wali Kota Solo akan diikuti tuan rumah Persis Solo, Persib Bandung, Bhayangkara FC, Bali United, Rans Cilegon FC, AHHA PS Pati dan Dewa United. 

Pelatih Arema FC, Widodo Cahyono Putro

Widodo Cahyono Putro Ungkap Kunci Selamatkan Arema FC dari Degradasi

Pelatih Arema FC, Widodo Cahyono Putro menjadi tokoh sentral dalam upaya penyelamatan tim ini dari ancaman degradasi. Dia yang direkrut di pertengahan putaran kedua.

img_title
VIVA.co.id
2 Mei 2024