Persiapan Persija Jakarta Jelang Liga 1 Disulitkan Lawan Uji Coba

Pelatih baru Persija Jakarta, Angelo Alessio
Sumber :
  • Twitter/@Persija_Jkt

VIVA – Persija Jakarta terus menggenjot persiapannya menuju Liga 1 2021. Latihan fisik jadi menu utama yang diberikan pelatih Angelo Alessio pada Marko Simic cs sembari mendalami taktik.

Kata Thomas Doll Usai Persija Turunkan Rans ke Zona Degradasi

Macan Kemayoran menjadi salah satu tim yang dinantikan aksinya di Liga 1 2021. Terlebih, setelah mereka berhasil menjuarai turnamen pramusim Piala Menpora 2021.

Kedatangan nakhoda anyar juga membuat penampilan Persija semakin dinantikan. Maka itu, Alessio menyatakan tak ingin mengecewakan para suporter.

Barito Putera Vs Persija, Thomas Doll: Pertandingan Buruk

Dengan pengalaman yang dimilikinya, pelatih asal Italia itu menggembleng skuad Persija agar bisa mengeluarkan kemampuan terbaik saat kompetisi dimulai.

“Saya baru sekitar satu minggu di sini sehingga sangat penting untuk berfokus pada beberapa konsep taktikal,” kata mantan asisten Antonio Conte dikutip situs resmi Persija.

Persija Kurang Maksimal saat Kalahkan Persis, Ini Alasannya

Lebih lanjut, Alessio berharap tim asuhannya dapat menggelar uji coba dalam waktu dekat untuk mengukur perkembangan tim. Hanya saja, ia tak memerinci calon lawan yang pas untuk Marco Motta cs.

“Laga persabahatan itu sangat penting karena bisa menjadi tes yang bagus untuk kami," jelas dia.

Persija dijadwalkan tampil sebagai laga pembuka Liga 1 2021, 9 Juli mendatang. Macan Kemayoran akan menghadapi PSS Sleman di Stadion Pakansari, Bogor.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya