Shin Tae-yong Kumpulkan Pemain Timnas dari Luar Negeri, Ada Apa?

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong
Sumber :
  • Twitter/@PSSI

VIVA – Setelah pembubaran skuad Timnas Indonesia, pelatih Shin Tae-yong tiba-tiba mengumpulkan pemain-pemain yang berkarier di luar negeri.

Kendala yang Dihadapi Indonesia U-23 Jelang Lawan Guinea U-23

Selesai sudah karantina yang dijalani Timnas Indonesia usai berlagadi Piala AFF 2020 Singapura.

Karantina rampung lebih cepat dari yang dijadwalkan berlangsung selama 10 hari sejak kedatangan dari Singapura pada 2 Januari 2022.   Sebab, skuad Garuda mendapat kompensasi dari pemerintah.

Media Asing Prediksi Timnas Indonesia Bakal Kesulitan Lawan Guinea

Setelah acara pembubaran skuad yang berlangsung di Hotel Sultan, Jakarta, Kamis 6 Januari 2022, para pemain langsung berhamburan untuk kembali ke kamarnya masing-masing.

Namun, tidak untuk pemain-pemain yang berkarier di luar negeri seperti Egy Maulana Vikri, Asnawi Mangkualam, Witan Sulaeman dan Syahrian Abimanyu. Ada apa?

Jelang Lawan Timnas Indonesia U-23, Pelatih Guinea: Mereka Sangat Tangguh

Saat ditanya, Shin Tae-yong mengatakan sejak sampai di Indonesia, ia belum sempat berbicara khusus dengan pemain dari luar negeri.

Oleh karena itu, sebelum para pemain kembali ke klub masing-masing, Shin memberikan arahan dan nasehat.

"Setelah sampai di Indonesia kami langsung karantina, jadi tidak ada waktu untuk berbicara dengan pemain yang main di luar negeri. Jadi saya belum tahu jadwal mereka seperti apa ke depannya," kata Shin Tae-yong.

"Jadi tadi dibicarakan jadwal tim mereka seperti apa. Tadi dibicarakan juga agar pemain berkoordinasi ke agen dengan baik agar bisa atur jadwal berikutnya," ujar Shin Tae-yong.

Di sisi lain, rombongan Timnas Indonesia tidak pulang dengan tangan kosong. Mereka membawa uang hadiah yang didapatkan dari hasil menjadi runner-up di Piala AFF 2020 sebesar 100ribu dollar Amerika Serikat (Rp1,4 miliar).

Asnawi Mangkualam cs juga mendapat hadiah uang dari manajer Timnas Indonesia, Sumardji. Kemudian juga dari Presiden Arema FC, Gilang Widya dan Anggota Komite Eksekutif (Exco), Endri Erawan. 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya