Pengakuan Mees Hilgers Tolak Naturalisasi Timnas Indonesia

Mees Hilgers , calon pemain naturalisasi Timnas Indonesia
Sumber :
  • FC Twente

VIVA – Pemain asal Belanda, Mees Hilgers buka suara terkait alasannya menolak dinaturalisasi dan bermain untuk Timnas Indonesia.

Sejatinya, pemain Eredivisie itu telah menjalani proses naturalisasi. Tetapi Eks Anggota Exco PSSI, Hasani Abdul Gani mengatakan Mees Hilgers tiba-tiba saja berubah pikiran sehingga proses peralihan kewarganegaraan dirinya terpaksa harus dibatalkan.

Usut punya usut, pemain yang memperkuat FC Twente ini berubah pikiran. Menurutnya, di usianya yang saat ini baru 22 tahun terlalu cepat untuk memutuskan pilihan bergabung di Timnas Indonesia.

“Saya sudah kontak dengan mereka, tapi kalau saya terbuka, saya kira bisa diatur dengan cukup cepatMungkin agak terlalu dini untuk menentukan pilihan Indonesia," kata Hilgers," dilansir RTV Oost.

"Tapi semuanya bisa terjadi dengan cepat. Dalam sepak bola, Anda tidak tahu apa yang akan terjadi," ujar Mees Hilgers, menambahkan.

Hilgers masih menyimpan harapan bisa memperkuat Timnas Belanda. Dia pun  memberi contoh rekannya yakni Mats Wieffer yang akhirnya dipanggil Timnas Belanda meski belum sekalipun bermain untuk tim junior. 

Mats Wieffer baru mendapat kesempatan untuk tampil di tim senior Belanda saat berusia 23 tahun dan kini telah mencatatkan tujuh penampilan dan satu gol. 

“Mats Wieffer adalah contoh yang baik, segalanya bisa terjadi dengan cepat dan kami tidak ingin mengambil pilihan terlalu cepat,” ucapnya.

5 Pemain Termahal di Timnas Indonesia, Calvin Verdonk Tempati Urutan Kedua

Meski demikian, saat ini Mees Hilgers tidak ingin terlalu memikirkan hal tersebut dan fokus meningkatkan kemampuannya bersama FC Twente. 

“Saya sebenarnya hanya sibuk dengan FC Twente dan bukan dengan tim nasional. Saya sibuk dengan perkembangan saya sendiri," tutup Hilgers.

Prediksi Ranking Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Vs Irak dan Filipina

Hilgers memiliki garis keturunan Indonesia dari ibunya yang lahir di Sulawesi Utara, sementara ayahnya merupakan warga negara Belanda.


 

MilkLife Soccer Challenge Digelar di Tangerang, Kembangkan Sepakbola Putri
Lemparan Kedalam Arhan Pratama Saat Lawan Argentina

Baru Main 4 Menit di Suwon, Pratama Arhan Dapat Kartu Merah: Itulah Sepakbola

Pemain Timnas Indonesia, Pratama Arhan harus menjalani debut kurang menyenangkan bersama Suwon FC. Pasalnya, baru bermain empat menit, dia langsung diganjar kartu merah.

img_title
VIVA.co.id
2 Juni 2024