Ridhuan Diusir, Laga Persib-Arema Terhenti

Noh Alam Shah (kanan) & Muhamad Ridhuan
Sumber :
  • Ongisnade

VIVAnews - Kartu merah yang diberikan wasit Najamudin Aspiran kepada gelandang Arema FC, Muhammad Ridhuan justru membuat laga Persib Bandung di Stadion Siliwangi terhenti.

Insiden terjadi di menit 65. Benturan terjadi antara Ridhuan dan Wildansyah. Tiba-tiba Wildansyah terjatuh.

Wasit coba berkonsultasi dengan hakim garis. Tapi, tampaknya insiden pemicu jatuhnya Wildansyah tak jelas.

Wasit Najamudin Aspiran juga diprotes kapten Arema, Noh Alam Shah. Along justru sempat dikerumuni para pemain Persib.

Wasit akhirnya mengusir Ridhuan. Gelandang asal Singapura ini tak memprotes lagi dan menerima keputusan wasit. Bahkan, sebelum meninggalkan lapangan ia menyalami Wildan.

Sayangnya, Ridhuan mengurungkan niat ke luar lapangan karena dilempari bobotoh. Pertandingan sudah terhenti lebih dari 5 menit. Terlihat kembang api juga dilemparkan ke dalam lapangan.

Persib sementara tertinggal 0-1 lewat gol Roman Chmelo di menit 60.

Motif TikToker Galih Loss Buat Konten Penistaan Agama Terkuak, Ternyata Buat Cari Endorse
Rizky Nazar

Bantah Selingkuh, Rizky Nazar Tantang Netizen Buktikan Video Ciuman dengan Salshabilla Adriani

Kabar dugaan perselingkuhan Rizky Nazar dan Salshabilla Adriani menghebohkan publik hingga menjadi trending topik di media sosial. Bagaimana tidak, banyak netizen geram.

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024