PSSI dan Riedl Belum Mencapai Titik Temu

Kantor PSSI di kawasan Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta
Sumber :
  • VIVAnews/ Muhamad Solihin

VIVAnews - PSSI telah bertemu dengan mantan pelatih tim nasional Indonesia, Alfred Riedl dan asistennya Wolfgang Pikal di Hotel Ritz Carlton, Jakarta, Kamis 28 Juli 2011. Sayangnya, kedua pihak belum juga mencapai titik temu.

Pertemuan ini sejatinya membahas tuntutan Riedl terkait sisa kontraknya bersama PSSI. Pelatih asal Austria itu dipecat oleh PSSI awal Juli lalu meski masih menyisakan kontrak hingga 6 Mei 2012.

Saat itu, PSSI beralasan kontrak yang selama ini ditandatangani Riedl bersifat personal. Namun, hal ini dibantah oleh Riedl. Mantan pelatih Vietnam itu pun mengancam akan melaporkan PSSI ke FIFA bila haknya tidak dipenuhi.

"Kami belum menemukan solusi terbaik saat ini. Kami masih akan mengadakan pertemuan, Insya Allah besok pagi. Kedua pihak sepakat untuk memberikan waktu sehari lagi," ujar Riedl di Hotel Ritz Carlton, Kamis 28 Juli 2011.

"Semoga saja kita bisa menemukan solusi yang terbaik. Kita lihat saja apa yang akan terjadi besok. Saya masih belum tahu apa yang akan terjadi besok. Maka, saya tidak bisa memberikan jawaban," lanjut Riedl.

"Semua itu tergantung pada pertemuan besok," tegasnya.

Menurut Riedl, pertemuan tadi belum membahas tentang besarnya kompensasi yang akan diterimanya. Dia mengaku hanya diajak berdiskusi mengenai sepakbola yang merupakan perkembangan dari pembicaraan yang digelar dua pekan lalu.

Sementara itu, Koordinator Timnas yang juga anggota Exco PSSI, Bob Hippy menyatakan jika dalam pertemuan tersebut, Riedl tampak telah menerima situasi yang terjadi. Khususnya mengenai pencopotan dirinya.

"Perkembangannya bagus dan dia mengerti apa yang terjadi. Pertemuan tadi,
yah mengenai dunia sepakbola kita lah. Kalau untuk masalah kompensasi, akan dibicarakan lebih lanjut," kata Bob kepada wartawan. (one)

Nasib Jokowi di PDIP, Kaesang Pangarep Tidak Ingin Ikut Campur: Itu Urusan Partai Lain
Head of Market Unit Nokia Indonesia Ozgur Erzincan.

Tugas Nokia Sudah Tuntas

Nokia mengumumkan kalau mereka telah menyelesaikan proyek lima tahun bersama XL Axiata dalam rangka memodernisasi jaringan 5G.

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024