Pendukung Persebaya 1927 Datangi Kemenpora

Persebaya Surabaya saat menghadapi Persema Malang (merah)
Sumber :
  • Adi Yoga/VIVAbola

VIVA.co.id - Sebanyak 50 orang mendatangi kantor Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora), siang tadi, Kamis, 26 Februari 2015. Rombongan ituĀ  langsung diterima oleh Deputi V Bidang Harmonisasi Kemenpora, Gatot S Dewa Broto, sekitar pukul 11.30 WIB.

Wagub DKI: Kalau Bonek Mengganggu, Kami Tindak Tegas

Gatot menjelaskan, mereka merupakan pendukung Persebaya 1927. "Mereka datang dengan baik-baik. Curhat ke kami tentang dualisme Persebaya. Intinya, mereka menyatakan Persebaya asli adalah 1927," kata Gatot saat ditemui di kantornya, Kamis 26 Februari 2015.

Gatot mengaku telah menerima beberapa dokumen legal terkait status Persebaya 1927. Salah satunya adalah mengenai keberadaan PT Persebaya Indonesia yang menjadi pengelola Persebaya 1927. Meski begitu, Gatot tak menjanjikan kepada mereka bisa mengembalikan tim yang sempat diperkuatĀ  Andik Vermansyah itu ke kompetisi Liga Super Indonesia (ISL).

Urusan dualisme Persebaya, dijelaskan Gatot, sepenuhnya berada di bawah kendali PSSI. "Tapi, kami akan kirim surat resmi ke PSSI terkait kedatangan mereka ke sini. Kemenpora tak bisa ikut campur di sini karena jika kami minta PSSI untuk memasukkan mereka ke ISL, berarti sudah dikategorikan intervensi," kata Gatot.

Sejak kisruh di tubuh PSSI reda, kasus dualisme Persebaya sebenarnya mulai tenggelam. Dan PSSI telah menyatakan bahwa Persebaya Surabaya versi PT Mitra Muda Inti Berlian adalah yang berhak mengikuti kompetisi ISL. (one)

Polisi Bersenjata Kawal Demo Bonek di Kongres PSSI

Baca juga:

8 Fakta Menarik Usai Arsenal Dipermalukan Monaco

Ini Kunci Monaco Tumbangkan Arsenal di Emirates

Desak PSSI Akui Persebaya, Bonek Terus Berdatangan

Persipura dan Persija Masuk 500 Klub Terbaik Dunia

Bonek memenuhi Stadion Tugu, Jakarta Utara

Bonek 'Sulap' Stadion di Jakarta Bak Markas Sendiri

Mereka berorasi dan bernyanyi yel-yel Persebaya.

img_title
VIVA.co.id
3 Agustus 2016