Gara-gara Tolak Jabat Tangan, Klopp Disebut Idiot

Pelatih Liverpool, Juergen Klopp
Sumber :
  • REUTERS

VIVA.co.id - Tak senang dengan hasil yang didapatkan saat menghadapi West Bromwich Albion akhir pekan kemarin, manajer Liverpool, Juergen Klopp memperlihatkan sikap kurang bersahabat. Dia menolak berjabat tangan dengan aristek tim lawan, Tony Pulis.

Klopp Siap Beri Bantuan untuk Arne Slot Jika Latih Liverpool

Pada pertandingan itu Liverpool dipaksa bermain imbang 2-2. Pada tengah laga, Klopp juga sempat terlibat konfrontasi dengan awak bangku cadangan West Brom.

Wajah Klopp tampak kesal ketika wasit meniup peluit panjang. Puncaknya, dia memilih langsung nyelonong ke ruang ganti dan menolak menyambut jabatan tangan Pulis seperti yang biasa dilakukan para pelatih.

Mohamed Salah Rahasiakan Penyebab Ribut dengan Klopp

Aksi Klopp tersebut sontak ditanggapi oleh pihak West Brom. Winger James McClean jadi yang paling vokal. Dia bahkan sampai berani menyebut mantan arsitek Borussia Dortmund tersebut idiot.

"Saya sangat menghormati Klopp atas apa yang dilakukan bersama Dortmund. Tapi saya juga berpikir kalau dia sedikit idiot," kata McClean seperti dikutip Goal.

"Anda tidak bisa bersikap seperti itu (menolak jabat tangan). Menang, imbang atau kalah, Anda harus tetap menghormati lawan," ujarnya menambahkan.

Kata Juergen Klopp, Liverpool Masih Punya Masalah yang Sama

Klopp sebelumnya mengungkap alasan menolak jabatn tangan. "Biasanya saya menjabat tangan, hari ini tidak. Lagipula ini bukan laga persahabatan, semua orang melihat itu dan saya berdoa yang terbaik bagi Pulis," kata Klopp.

(mus)

Pemain Manchester United meratapi kekalahan dari Crystal Palace

Usai Liverpool, Giliran Man Utd Kena Ejek Negara Rangking Terbawah FIFA

Setelah sempat mengejek Liverpool, kali ini negara rangking FIFA terbawah tersebut mengejek klub Premier League lainnya, Man Utd.

img_title
VIVA.co.id
8 Mei 2024