Michael Essien Gagalkan Kemenangan Bhayangkara FC

Pemain Persib Bandung, Michael Essien, merayakan gol bersama rekan-rekannya.
Sumber :
  • VIVA.co.id/Dede Idrus

VIVA.co.id – Persib Bandung hanya bisa bermain imbang saat menjamu Bhanyangkara FC. Bermain di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Minggu 24 September 2017, Persib menahan BFC 1-1 pada pekan 26 Liga 1. 

Liga 1 Berakhir, Ini Daftar Tim yang Degradasi-Promosi dan Lolos ke Championship Series

Dengan hasil itu, BFC masih kokoh di puncak klasemen sementara Liga 1 dengan 53 poin dari 26 pertandingan. Persib naik satu tingkat berada di posisi sembilan dengan 35 poin.

Sepanjang 90 menit, kedua tim bermain menyerang. Beberapa peluang pun mereka ciptakan.

STY Muda Pernah Bobol Gawang Persib, Ini Potretnya saat Duel dengan Robby Darwis

Peluang pertama dari Persib dari umpan silang Febri Haryadi dari sisi kanan, tapi masih bisa dipotong oleh lini belakang BFC. Persib mengurung pertahanan BFC dalam 10 menit pertama.

Kerjasama I Putu Gede dengan Ilham Udin Armaiyn menghasilkan peluang pertama bagi BFC. Namun, tendangan Ilham Udin tidak menemui sasaran. 

Hasil Liga 1: Bhayangkara FC Pesta Gol, Duel Dewa United vs Madura United Dihentikan

Persib tertinggal lebih dahulu di babak pertama. Gol BFC dicetak pada menit 27 melalui Paulo Sergio Moreira. Tendangan keras kaki kanannya tidak dapat ditepis oleh M Natsir, penjaga gawang Persib. 

Usai turun minum, Persib meningkatkan serangan. Tendangan Raphael Maitimo masih bisa ditangkap kiper BFC, Awan Setho. 

Michael Essien akhirnya bisa menyamakan kedudukan bagi Persib, saat pertandingan berjalan 74 menit. Umpan Maitimo dari sisi kanan pertahanan BFC, dimanfaatkan dengan baik oleh Essien. Tendangan Essien bersarang di sisi gawang Awan Setho, kiper BFC.

BFC kembali menyerang melalui Ilham Udin Armaiyn. Sayangnya tusukan Ilham dari sisi kanan yang diakhiri dengan tendangan tidak membuahkan gol. 

Jelang babak kedua berakhir, BFC memiliki kesempatan untuk unggul. Sayangnya tendangan keras Dendi Sulistyawan masih bisa dibendung oleh M Natsir.

Susunan pemain:

Persib Bandung: M Natshir Fadhil; Vladimir Vujovic, Achmad Jufriyanto, Wildansyah (Supardi Nasir 54'), Henhen Herdiana; Kim Kurniawan, Raphael Maitimo, Dedi Kusnandar, Michael Essien, Febri Haryadi; Shohei Matsunaga ( Billy  Keraf 68')

Bhayangkara FC: Awan Setho; Otavio Dutra, Indra Khafi, I Putu Gede, Alsan Sanda; Lee Yoo Joon, Evan Dimnas, Wahyu Subo Seto, Ilham Udin Armaiyn (Dendi Sulistyawan 85'), Paulo Sergio Moreira; Ilija Spasojevic (Guy Junior Nke Ondoua 80')

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya