Bikin Meleleh, Surat Perpisahan Kapten Liverpool Kepada Dejan Lovren

Dejan Lovren
Sumber :

VIVA – Dejan Lovren menerima pesan yang mengharukan dari kapten Liverpool, Jordan Henderson. Lovren akan meninggalkan Anfield setelah enam musim bersama Liverpool. 

Mengharukan, Pesan Perpisahan Anthony Martial dengan Manchester United

Ia akan pindah ke Zenit St Petersburg. Lovren sendiri sudah bersama Liverpool sejak 2014 lalu, dan telah bermain sebanyak 131 kali.

Musim 2019/2020 lalu, Lovren berhasil membantu Liverpool meraih gelar Premier League setelah puasa selama 30 tahun. 

Hasil Lengkap: Barcelona Bekuk Sevilla, Atalanta Gagalkan AS Roma ke Liga Champions

Dikutip dari The Sun, Lovren pun menunjukkan kenang-kenangan yang ia terima, replika trofi Premier League dengan terukir nama setiap skuad Liverpool. Lovren pun membagikannya di akun media sosialnya. 

"Saya tidak bisa berkata-kata kapten. Terimakasih sekali lagi," tulis pemain internasional Kroasia tersebut. 

Selangkah Lagi Pep Guardiola Ukir Rekor yang Tak Mampu Dicapai Alex Ferguson

Tidak hanya kenang-kenangan itu saja, Henderson pun menuliskan surat kepada Lovren. 

Baca juga: Liverpool Sudah Temukan Sosok Pengganti Lovren

"Lovren, sulit untuk berpikir jika Liverpool tanpa anda. Dan sejujurnya ini belum benar-benar terjadi, tapi anda tidak akan kembali. Anda telah menjadi sosok yang sangat besar di tim kami dan salah satu yang memiliki pengaruh besar, dan membantu kami sampai pada titik ini," tulis Henderson. 

"Bahkan di saat-saat sulit bagimu, anda masih ada untuk semua orang. Saya tidak akan pernah melupakan dukungan yang anda berikan kepada saya dan perbedaan yang anda buat dalam membantu tim. Saya akan terus merindukan mu. Semoga beruntung di masa depan, dan ketahuilah anda masih memiliki saudara di Liverpool, jika anda membutuhkan kami. YNWA," tambahnya.

Manajer Arsenal, Mikel Arteta

Cara Arsenal Bidik Pemain Incaran, Prosesnya Tidak Instan

Direktur Teknik Arsenal, Edu Gaspar mengungkapkan detail mengenai pemain baru. Dia mengaku dalam menetapkan daftar incaran, pertimbangannya sangatlah matang.

img_title
VIVA.co.id
29 Mei 2024