Manchester City Wajib Waspada, Fulham Bisa Saja Menjegal

Para pemain Manchester City rayakan gol Phil Foden
Sumber :
  • Sky Sports

VIVA – Manchester City tak bisa menganggap enteng Fulham. Kedua tim bentrok dalam pekan ke-11 Premier League yang berlangsung di Etihad Stadium, Sabtu malam WIB 5 Desember 2020.

Di atas kertas, ManCity lebih diunggulkan atas Fulham. Kedalaman skuad asuhan Pep Guardiola jauh lebih baik dibanding calon lawannya itu. Tapi, bukan tidak mungkin terjadi kejutan.

Gelandang ManCity, Phil Foden menilai Fulham akan jadi kejutan karena mereka punya motivasi tinggi. Menempati urutan 17 klasemen sementara tentu tidaklah nyaman.

"Fulham sedang berjuang di dasar klsemen, jadi ini tidak akan menjadi pertandingan yang mudah," kata Foden, dikutip dari laman resmi ManCity.

Karena itulah, ketika bermain di markas lawan, Fulham akan tampil semaksimal mungkin. Mereka menghilangkan tekanan dari pendukung tim layaknya yang dialami di laga kandang sendiri.

"Mereka akan berjuang untuk hidup mereka dan kami harus siap untuk itu. Orang-orang selalu mengatakan permainan ini akan mudah, tapi bagi saya ini adalah sulit," tuturnya.

"Mereka tidak memiliki tekanan karena berada jauh dari rumah dan akan coba melakukan apapun untuk mengalahkan kami," imbuh pemain asal Inggris itu.

Berbeda dibanding ManCity yang saat ini ada di bawah tekanan. Mereka dituntut tampil konsisten, mengingat masih terperosok ke urutan 11 klasemen sementara dengan raihan 15 poin.

Zinedine Zidane Pilih Manchester United Ketimbang Bayern Munich
Mohamed Salah, Duel Liverpool vs West Ham United

Prediksi Pertandingan Premier League: West Ham United vs Liverpool

Duel West Ham United vs Liverpool dalam lanjutan Premier League matchday ke 35 di London Stadium, Sabtu 27 April 2024, pukul 18.30 WIB. Berikut prediksinya.

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024