Marc Cucurella Jalani Tes Medis Hari Ini di Chelsea

Marc Cucurella
Sumber :
  • Twitter Marc Cucurella

VIVA Bola - Marc Cucurella dikabarkan selanglah lagi bergabung bersama Chelsea, setelah menjalani tes medis hari ini di markas The Blues, Jumat 5 Agustus 2022.

Ngambek saat Ditarik Keluar, Erling Haaland Disemprot Legenda MU: Anak Manja!

Pada Rabu malam, Chelsea berhasil mengalahkan Manchester City dalam perebutan Marc Cucurella. Dikabarkan The Blues telah menyetujui biaya sebesar 50 juta poundsterling atau setara dengan Rp904 miliar.

Seperti dilansir dari The Athletic, Marc Cucurella tidak ada ditempat latihan untuk mempersiapkan jelang pertandingan perdana di Premier League menghadapi Manchester United pada Minggu mendatang.

Manchester United Bisa Bantu Manchester City Juara Premier League

Pemain asal Spanyol tersebut dikabarkan sudah berada di markas Chelsea untuk melakukan tes kesehatan dan tandatangan kontrak. hal ini pun dijelaskan oleh salah satu jurnalis ternama yaitu Fabrizio Romano.

Kata Pep Guardiola Usai Erling Haaland Cetak 4 Gol Lawan Wolves

"Kesepakatan antara Chelsea dan Brighton sudah terjalin dengan harga 50 juta poundsterling ditambah dengan salah satu pemain Chelsea yang akan dipinjamkan ke Brighton yaitu Levi Colwill," kata Fabrizio Romano.

Fabrizio Romano menambahkan lebih lanjut, kesepakatan pribadi sudah disepakati, setelah tes medis selesai Chelsea dan Brighton akan menandatangani kesepakatan untuk Marc Cucurella.

Levi Colwill dimasukan kedalam salah satu persyaratan untuk mempermudah Brighton melepas Marc Cucurella. Berk berusia 19 tahun tersebut pada musim lalu dipinjam oleh Chelsea ke Huddersfield Town selama satu musim penuh.

Ini merupakan musim keduanya Marc Cucurella bermain di Premier League. pada musim kemarin, ia datangkan dari Getafe oleh Brighton dengan harga 15 juta poundsterling atau setara dengan Rp271 miliar. Harganya pun melesat tinggi ketika dibeli oleh Chelsea berkat penampilan yang luar biasa.

Sebelum Chelsea datang, Manchester City terlebih dahulu yang meminati Marc Cucurella. pasalnya skuad asuhan Pep Guardiola sangat membutuhkan bek kiri setelah kepergian Oleksandr Zinchenko ke Arsenal.

Akan tetapi Manchester City mundur ketika mengetahui harga yang ditetapkan oleh Brighton sebesar 50 juta poundsterling. Setelah mengetahui ManCity mundur, The Blues langsung membuka penawaran.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya