Vidic Bingung MU Bisa di Puncak Klasemen

Nemanja Vidic (bawah) menjegal Steed Malbranque
Sumber :
  • AP

VIVAnews - Nemanja Vidic menilai Manchester United tidak pantas berada di puncak klasemen Liga Inggris dengan buruknya penampilan laga away musim ini.

Pasukan Sir Alex Ferguson selalu mengalami kesulitan melakoni laga tandang. Bahkan akhir pekan lalu MU nyaris dikalahkan West Bromwich Albion sebelum akhirnya menang 2-1.

Kemenangan atas West Brom itu menjadi kemenangan kedua MU dari sembilan laga tandang yang mereka lalui musim ini. Ini rekor yang buruk untuk tim sekelas MU dan khususnya pemuncak klasemen sementara.

Vidic tidak memungkiri kalau MU belum tampil sempurna dan bek internasional Serbia itu mengaku bingung The Red Devils bisa berada di puncak klasemen.

"Jika seseorang memprediksi kami akan kehilangan begitu banyak poin tandang, maka saya akan katakan kami tidak akan memenangkan liga, itu pasti," ujar Vidic seperti dikutip The Sun, Selasa, 4 Desember 2010. "Rekor laga tandang kami bukan suatu yang bisa kami banggakan, tetap kami ada di puncak klasemen dan belum terkalahkan. Tapi, kami ingin memperbaiki penampilan dan bermain lebih baik lagi."

"Jika kami memenangkan setengah laga tandang, mungkin saat ini poin kami sulit dikejar. jadi ini penampilan yang sangat tidak konsisten dari kami dan itu sulit diterangkan," tambah Vidic.

MU berada di puncak klasemen dengan 41 poin, unggul produktivitas gol atas Manchester City dan memiliki satu pertandingan lebih banyak.

"Musim ini sangat aneh. Jika lima pekan lalu Anda katakan Chelsea tidak akan memenangkan lima hingga enam laga, saya tidak akan percaya kepada Anda," kata Vidic. "Semua orang mengira Chelsea tim terkuat dan mereka akan juara. Tapi, setelah itu mereka tidak pernah menang. Dan itu menunjukkan betapa kuat dan kompetitifnya Liga Inggris." (kd)

Permintaan Layanan Kesehatan Melonjak, ICRC Buka RS Lapangan di Rafah
Ilustrasi ibadah haji.

PPIH Bakal Badalhajikan Jemaah yang Wafat, Begini Kriterianya

Petugas badal haji menandatangani surat pernyataan telah selesai melaksanakan tugas badal haji. PPIH Arab Saudi lalu menerbitkan sertifikat badal haji.

img_title
VIVA.co.id
14 Mei 2024