Mancini: Jarak MU-ManCity Tinggal 1 Yard

Manajer ManCity Roberto Mancini
Sumber :
  • REUTERS/Eddie Keogh

VIVAnews - Manajer Manchester City, Roberto Mancini menilai klubnya telah mengalami kemajuan pesat sejak awal musim ini. Ia pun yakin, kualitas The Citizens dengan tim tetangga, Manchester United, sudah tak berbeda jauh lagi.

"Sekarang jarak tinggal satu yard (91 cm) lagi. United unggul atas City tinggal satu yard lagi. Dalam dua bulan saya pikir kami telah bekerja sangat baik dan sukses mengurangi kesenjangan," kata Mancini seperti dilansir Sky Sports.

Musim lalu ManCity sukses meraih Piala FA. Ini adalah prestasi pertama mereka dalam 35 tahun terakhir. Adapun MU dalam dua dekade terakhir sukses meraih banyak gelar bergengsi.

"United adalah tim yang setiap tahun memenangkan sesuatu, entah itu Premier League, Liga Champions, atau Piala FA. Saya kira memenangkan satu gelar setiap tahun adalah hal yang normal bagi mereka."

"United memiliki satu hal yang belum kami miliki. Saya melihat pertandingan United melawan Norwich. Norwich memiliki beberapa peluang, tetapi United cukup kuat, sehingga meski mereka tidak bermain baik, mereka tetap memenangkan pertandingan. Hal ini sangat penting bagi tim papan atas," tutur pelatih asal Italia tersebut.

Mancini berharap, timnya dapat terus bersaing dengan MU untuk perebutan gelar juara, meski dia mengakui hal ini takkan mudah.

"Saya tidak tahu apakah kami bisa memenangkan semua pertandingan. Kami telah meraih tujuh kemenangan dan satu hasil imbang. Musim ini sulit dan kami masih memiliki banyak pertandingan."

"Saya pikir kami bisa tetap tinggal di sana (puncak klasemen) untuk waktu yang lama, tetapi kami perlu bekerja keras. Kami bisa kembali ke peringkat dua atau tiga, tetapi penting bagi kami untuk selalu ada di papan atas, atau paling tidak hanya tertinggal satu poin," kata Mancini. (kd)

MU Mainkan Mkhitaryan Lagi, Mourinho Tidak Puas
Manajer Manchester United, Jose Mourinho

Rekor Buruk Mourinho di MU

Dari dua manajer sebelumnya, Mourinho memiliki rekor terburuk.

img_title
VIVA.co.id
4 November 2016