MU Berpeluang Mainkan Van Persie dan Shaw di Piala FA

Robin van Persie
Sumber :
  • reuters

VIVA.co.id – Manajer Manchester United, Louis van Gaal, mengungkapkan kondisi terakhir skuadnya jelang laga kontra Cambridge di ajang Piala FA, Sabtu 24 Januari 2015 dini hari WIB. Van Gaal mengatakan Robin van Persie dan Luke Shaw sudah dalam kondisi bagus.

Diketahui, Van Persie dan Shaw mengalami cedera ringan saat MU dikalahkan Southampton 0-1 pada 11 Januari 2015. Alhasil, keduanya tak bisa dimainkan saat Setan Merah menang 2-0 atas Queens Park Rangers pada pekan ke-22 Premier League.

Meski kini Van Persie dan Shaw sudah fit, Van Gaal tetap tak bisa memainkan kekuatan penuh MU. Sebab, Jonny Evans, Chris Smalling, dan Ashley Young masih menjalani pemulihan di ruang perawatan MU.

“Kami masih harus menunggu hingga sesi latihan, tapi Ashley Young, Chris Smalling, dan Jonny Evans dipastikan absen. Robin van Persie bisa main, begitu juga dengan Luke Shaw,” kata Van Gaal kepada MUTV

Pelatih asal Belanda ini juga membantah kabar kiper Victor Valdes akan menjadi starter di The R Costings Abbey Stadium. Van Gaal enggan membeberkan kapan eks kiper Barcelona itu menggantikan posisi David De Gea.

“Saya menganggapnya sebagai hal yang sulit dipercaya, bagaimana media menulis jika Valdes akan jadi starter. Saya tidak ingin berkata apa-apa tentang line-up hingga menit akhir jelang laga dimulai,” sambungnya. (one)

MU Mainkan Mkhitaryan Lagi, Mourinho Tidak Puas

Baca Juga:

Bintang Porno Sukses Masuk 5 WAGs Terseksi Skandinavia

Persaingan 4 Kiper Timnas U-23 Menuju SEA Games 2015

Stamford Bridge Sepi, Chelsea Disarankan Pakai Rekaman Suara

Manajer Manchester United, Jose Mourinho

Rekor Buruk Mourinho di MU

Dari dua manajer sebelumnya, Mourinho memiliki rekor terburuk.

img_title
VIVA.co.id
4 November 2016