Depak Liverpool, Aston Villa Tantang Arsenal di Final

Para pemain Aston Villa merayakan gol ke gawang Liverpool
Sumber :
  • Reuters/John Sibley
VIVA.co.id
Klopp Siap Beri Bantuan untuk Arne Slot Jika Latih Liverpool
- Aston Villa melaju ke final Piala FA setelah menang 2-1 atas Liverpool pada laga semifinal. Tertinggal lebih dulu oleh gol Philippe Coutinho, The Villans sukses membalikkan keadaan lewat dua gol yang disarangkan Christian Benteke dan Fabian Delph.

Mohamed Salah Rahasiakan Penyebab Ribut dengan Klopp

Pada pertandingan yang digelar di Stadion Wembley, Minggu 19 April 2015 malam WIB, Liverpool unggul lebih dulu berkat gol yang disarangkan Coutinho pada menit 30. Namun, mampu disamakan oleh Benteke, sehingga babak pertama pun berakhir dengan skor 1-1.
Kata Juergen Klopp, Liverpool Masih Punya Masalah yang Sama


Memasuki paruh kedua, Liverpool mencoba untuk kembali unggul, dengan melakukan serangan ke daerah pertahanan Villa. Kapten The Reds, Steven Gerrard mencoba peruntungan pada menit 50, namun bola masih jauh dari sasaran.


Pada menit 54, Villa berbalik unggul. Berawal dari serangan balik, Jack Grealish mengirim umpan kepada Delph di dalam kotak penalti. Nama terakhir mengecoh dua pemain Liverpool dan melepaskan tendangan ke gawang Simon Mignolet. Skor pun menjadi 2-1.


Tertinggal, Liverpool bernafsu untuk menyamakan kedudukan, khususnya pada 10 menit terakhir. Striker mereka, Mario Balotelli sempat menyarangkan bola ke gawang Villa pada menit 88, namun dianggap offside oleh wasit. Dan, hingga laga usai skor 2-1 bertahan.


Dengan hasil tersebut, Villa akan berhadapan dengan Arsenal, yang pada pertandingan semifinal lainnya, Minggu dini hari WIB,  mengalahkan Reading 2-1. Pertandingan final Piala FA akan dihampar di Stadion Wembley pada 30 Mei 2015.


Susunan Pemain
Aston Villa (4-3-3):
Shay Given; Leandro Bacuna, Nathan Baker (Jores Okore 26'), Ron Vlaar, Kieran Richardson; Tom Cleverley, Ashley Westwood, Fabian Delph ; Charles N'Zogbia (Scott Sinclair 75'), Christian Benteke, Jack Grealish (Joe Cole 84')


Liverpool (3-4-2-1):
Simon Mignolet; Emre Can, Martin Skrtel, Dejan Lovren; Lazar Markovic (Mario Balotelli 46'), Jordan Henderson, Joe Allen (Glen Johnson 78'), Alberto Moreno (Rickie Lambert 90+1'); Philippe Coutinho, Steven Gerrard; Raheem Sterling
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya