Liverpool Ungkap 3 Perubahan yang Diminta Klopp

Pelatih Liverpool, Juergen Klopp
Sumber :
  • Action Images via Reuters / John Sibley
VIVA.co.id
Usai Liverpool, Giliran Man Utd Kena Ejek Negara Rangking Terbawah FIFA
- Manajer baru Liverpool, Juergen Klopp, menginginkan perubahan dalam permainan Liverpool. Pelatih pengembangan tim inti Liverpool, Pepijn Lijnders, mengungkap tiga area permainan The Reds yang ingin diperbaiki bos asal Jerman itu.

Klopp Siap Beri Bantuan untuk Arne Slot Jika Latih Liverpool

Dilansir dari
Mohamed Salah Rahasiakan Penyebab Ribut dengan Klopp
Mirror , Rabu, 28 Oktober 2015, Klopp menggantikan Brendan Rodgers di tengah optimisme, juga ekspektasi besar dia bisa melakukan perubahan besar, dan membawa Liverpool finis 4 besar di akhir musim.


Mantan manajer Borussia Dortmund itu belum memperoleh satu pun kemenangan, dalam tiga pertandingan bersama Reds. Namun, Lijnders mengklaim sudah ada dampaknya di lapangan latihan pada tiga area.


Keseimbangan dalam melakukan serangan, kontra tekanan, serta memenangkan 'bola kedua'. Klopp ingin para pemainnya aktif memotong aliran bola dari pemain lawan.


Tendangan gawang, umpan silang, umpan jauh, adalah beberapa contoh bola pertama. Jika pemain yang menerima operan, tidak bisa mengontrol bola dengan baik pada sentuhan pertama, itu akan menjadi 'bola kedua' yang bisa direbut oleh lawan.


"Jika Anda memiliki organisasi pertahanan yang sangat baik, di mana semua orang tahu dengan jelas bagaimana bergerak, bagaimana mengisi satu sama lain, itu memberikan kepercayaan diri dan fleksibilitas saat Anda mengusai bola," kata Lijnders.


Salah satu aspek yang berusaha diterapkan Klopp adalah kontra tekanan. "Jadi menghentikan serangan balik, itu merupakan bagian sangat penting. Tapi, sebelum itu, saya pikir tujuan utama yang sulit dilihat adalah bagaimana bergerak saat memegang bola."


Para pemain Liverpool sering kehilangan bola, dan tidak mampu menciptakan peluang saat menguasai bola. "Kami membangun apa yang disebut keseimbangan serangan, bahwa kami siap kapan pun kehilangan bola."


"Kami dapat memenangkan lagi bola secepat mungkin, dan kami bisa menerapkan tekanan agresif. Itu sulit dilihat, tapi keseimbangan kami telah menjadi baik dan baik, dalam hal ketika kami melakukan serangan," ucapnya.


Dia menegaskan bahwa para pemain harus berpikir tentang pertahanan, saat melakukan serangan dan sebaliknya. Jadi walau Liverpool belum memperoleh kemenangan, Lijnders yakin Klopp telah menanamkan metode dasar yang kuat.


"Juergen datang dengan ide yang jelas, tentang bagaimana kami ingin bermain. Anda lihat dalam sesi latihan dan pertandingan, bahwa permainan mulai berkembang, tim mulai mengembangkan ide yang sama," kata Lijnders. (one)


Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya