Pellegrini Minta ManCity Tak Tergelincir di Periode Krusial

Manajer Manchester City Manuel Pellegrini
Sumber :
  • REUTERS
VIVA.co.id –
Guardiola 'Bersih-bersih', Bek Veteran Terbuang ke Espanyol
Manuel Pellegrini meminta Manchester City untuk benar-benar tampil apik di periode krusial ini. Pelatih asal Chile ini melihat beberapa laga ke depan sebagai momen untuk memangkas jarak poin dengan rivalnya.

Mourinho Tuntut MU Cepat Beradaptasi dengan Gayanya

Hingga pekan ke-17, ManCity berada di peringkat ketiga klasemen sementara dengan raihan 32 poin. Sergio Aguero dan kawan-kawan kalah enam poin dari Leicester City yang berada di peringkat pertama, atau empat angka dengan Arsenal di posisi kedua.
Mourinho Tak Rela Jika MU Hanya Finis 4 Besar


Premier League sendiri sudah memasuki periode krusial jelang akhir tahun ini. The Citizens akan menghadapi Sunderland di laga bertajuk Boxing Day pada 26 Desember 2015, dilanjut dengan Leicester City di akhir tahun.


"Usai melawan Sunderland, kami akan bermain melawan Leicester di pertandingan akhir tahun, jadi kami punya kesempatan untuk memangkas jarak. Jika kami bisa menang di dua pertandingan berikutnya, kami bisa ada di posisi yang lebih bagus,” ujar Pellegrini.


“Saya kira amat vital untuk terus menempel ketat mereka yang ada di papan atas, seperti yang kami lakukan sekarang. Namun Anda juga harus ada di posisi yang sama hingga akhir Januari,” lanjutnya, seperti dilansir
Guardian.


Pellegrini masih menyayangkan kekalahan 1-2 dari Arsenal di pekan 17, yang membuat mereka gagal mendekati Leicester. Akan tetapi, dia menyadari bila gelar juara masih belum bisa ditentukan saat ini.


"Kami kehilangan poin penting di duel melawan Arsenal dan itu mengecewakan. Namun demikian, pertandingan itu tak terlalu vital. Anda tak pernah bisa memenangkan gelar juara di Desember,” katanya.


Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya