LIVEMATCH: Susunan Pemain Bournemouth Vs Arsenal

Bek Arsenal, Laurent Koscielny (tengah)
Sumber :
  • REUTERS
VIVA.co.id
- Duel dua tim beda kasta tersaji di The Goldsands Stadium, kala AFC Bournemouth menjamu Arsenal, dalam lanjutan Liga Inggris pekan ke-25, Minggu 7 Februari 2016 WIB.


Meski punya kualitas jauh di bawah Arsenal, bukan berarti Bournemouth bisa ditaklukan dengan mudah. Tim berjuluk
The Cherries
ini sempat beberapa kali tampil mengejutkan, salah satunya adalah saat menhantam Manchester United, bulan Desember lalu.


Menang Atas ManCity, Arsenal Justru Dapat Bencana
Pasukan Eddie Howe ini jelas mengusung target menang, guna menjauhi zona degradasi. Sebab, hingga saat ini Bournemouth masih berada di posisi 15, hanya terpaut 5 poin dari zona merah.

Arsenal Menangkan Drama 5 Gol Kontra ManCity

3 pilar kunci jadi andalan Howe dalam laga ini. Artur Boruc di pos penjaga gawang, Dan Gosling yang sarat pengalaman di lini tengah, serta penyerang anyar, Benik Afobe. Afobe sendiri adalah bintang anyar Bournemouth, dan merupakan mantan pemain
Leicester City Perpanjang Kontrak Kasper Schmeichel
The Gunners .

Poin penuh juga jadi target Arsenal dalam laga ini. Kemenangan bisa memangkas jarak dengan Leicester City yang berada di puncak klasemen. Olivier Giroud
cs
kini berada di posisi 4 klasemen dengan poin 45, terpaut 8 poin dari Leicester.


Giroud bersama Alexis Sanchez akan jadi tumpuan utama Arsene Wenger di lini depan. Perannya akan disokong oleh Mesut Oezil dan Aaron Ramsey dari lini tengah.


Di lini belakang, duet Laurent Koscielny dan Gabriel Paulista akan jadi benteng kokoh armada London Barat. Sedang nama kiper kawakan, Petr Cech, akan jadi pengawal gawang
The Gunners
dalam laga ini.


Untuk mengikuti sengitnya pertandingan ini,


Susunan Pemain:


AFC Bournemouth:
Artur Boruc (gk); Steve Cook, Simon Francis, Adam Smith, Charlie Daniels, Andrew Surman, Matt Ricthie, Dan Gosling, Harry Arter, Marc Pugh, Benick Afobe.


Arsenal:
Petr Cech (gk); Nacho Monreal, Hector Bellerin, Laurent Koscielny, Gabriel Paulista, Mesut Oezil, Alex Oxlade-Chamberlain, Mathieu Flamini, Aaron Ramsey, Olivier Giroud, Alexis Sanchez.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya