Nicky Butt Ditunjuk Sebagai Kepala Akademi MU

Paul Scholes (kiri) dan Nicky Butt (kanan)
Sumber :
  • Matthew Ashton/AMA

VIVA.co.id - Manchester United menunjuk mantan pemain bintangnya, Nicky Butt sebagai pelatih kepala akademi The Red Devils. Penunjukkan Butt tersebut merupakan bagian dari perombakan besar di akademi MU. 

Salah satu yang menjadi sorotan adalah soal produktivitas dari akademi MU. Butt adalah anggota kelas 92 akademi MU yang terkenal. Ia bersama, David Beckham, Ryan Giggs, Paul Scholes, Gary dan Phil Neville. 
 
Bersama tim senior MU, Butt membuat 387 penampilan dengan memenangkan enam gelar Premier League, tiga piala FA dan Liga Champions. Butt mengatakan, hal ini merupakan hak istimewa untuk kembali menghidupkan produk akademi. 
 
"Ini suatu kehormatan untuk mengambil peran ini. Diberi kesempatan menanamkan nilai-nilai dan sikap, serta menciptakan generasi masa depan MU," kata Butt, dikutip dari Dailymail, Selasa, 16 Februari 2016.
 
Menurut Butt, menjadi kepala akademi MU adalah tantangan besar dalam hidupnya. Namun ia beruntung, karena berkesempatan untuk memasok pemain untuk tim utama. 
Target Winger Muda MU Musim Ini: 2 Trofi dan 10 Gol
 
Sementara itu, manajer Manchester United U-18 Paul McGuinness, menjadi korban pertama dari rushuffle minggu lalu. Kepala Manchester United, Ed Woodward mengatakan, ia senang menerima peran sebagai kepala akademi.  
Sudah Jadi Pemain MU, Pogba Masih Dibelikan Rumah Juventus
Manajer Manchester United, Jose Mourinho

Rekor Buruk Mourinho di MU

Dari dua manajer sebelumnya, Mourinho memiliki rekor terburuk.

img_title
VIVA.co.id
4 November 2016