Gagal di Piala Liga, Liverpool Fokus ke Liga Europa

Selebrasi gol Philippe Coutinho
Sumber :
  • REUTERS
VIVA.co.id -
Usai Liverpool, Giliran Man Utd Kena Ejek Negara Rangking Terbawah FIFA
Liverpool harus rela kehilangan peluang terbaiknya dalam meraih trofi musim ini, dengan kalah di final Piala Liga Inggris. Namun, Adam Lallana menegaskan bila timnya akan membayar kegagalan tersebut dengan menjuarai Liga Europa.

Klopp Siap Beri Bantuan untuk Arne Slot Jika Latih Liverpool

Liverpool terpaksa merelakan trofi Piala Liga jatuh kepada Manchester City usai takluk 3-1 lewat drama adu penalti. Tim asuhan Juergen Klopp pun harus merelakan peluang terbesar The Reds di musim ini.
Mohamed Salah Rahasiakan Penyebab Ribut dengan Klopp


Setelah mereka keluar dari perburuan gelar juara Premier League karena hingga kini terdampar di peringkat sembilan dengan 38 poin. Liverpool tertinggal 18 poin dari Leicester City yang berada di puncak klasemen.


Salah satu peluang tersisa berada di Liga Europa, di mana mereka berhasil melaju ke babak 16 besar. Lallana yang merupakan salah satu pemain yang gagal sebagai eksekutor adu penalti menyatakan akan berjuang keras di kompetisi kasta kedua benua Eropa tersebut.


"Kami masih bermain di Liga Europa. Jadi harapannya akan memberikan kami dorongan agar kami bermain baik di kompetisi tersebut," kata Lallana pada laman resmi Liverpool.


Walau begitu, Liverpool akan mendapatkan lawan yang tak mudah di babak 16 besar tersebut. Di mana, akan melawan Manchester United yang adalah musuh bebuyutan mereka di kompetisi Premier League.


"Kami akan bertemu dengan Manchester United. Para pendukung akan menyukai itu, kami juga dan kami akan bangkit lagi," ujarnya.


Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya