5 Fakta Mengerikan Usai AC Milan Habisi Juventus

Pertandingan Juventus vs AC Milan dalam lanjutan Serie A 2020/21.
Sumber :
  • Twitter/@juventusfc

VIVA – AC Milan tampil mengerikan di Allianz Stadium dalam lanjutan Serie A, Senin dini hari WIB, 10 Mei 2021. Rossoneri menggasak juara bertahan Juventus 3-0.

Dapat Kuota Tambahan, Serie A dan Bundesliga Kirim 5 Wakil ke Liga Champions Musim Depan

Brahim Diaz membuka gol Milan di menit 45+1. Dua gol tim tamu lainnya dicetak Ante Rebic (78') dan Fikayo Tomori (82').

Milan sebenarnya bisa menambah keunggulan di menit 58. Namun, tendangan penalti Franck Kessie digagalkan kiper Juve, Wojciech Szczesny.

Maarten Paes Gagalkan Penalti Eks Juventus, FC Dallas Tetap Kalah

Berikut lima fakta menarik usai Milan habisi Juventus, dilansir Opta:

1. AC Milan merebut kemenangan tandang pertama melawan Juve di Serie A sejak Maret 2011 (1-0 di era Gennaro Gattuso). Saat itu, Allianz Stadium belum ada.

16 Klub Ini Pastikan Tiket ke Liga Champions Musim Depan, Siap-siap dengan Format Baru!

2. Cristiano Ronaldo gagal melakukan satu pun sentuhan di kotak penalti Milan di babak pertama.

3. Brahim Diaz (21 tahun dan 279 hari) menjadi pemain termuda Milan yang mencetak gol tandang pertama di Serie A melawan Juventus sejak Alexandre Pato (19 tahun dan 103 hari) pada Desember 2008.

4. AC Milan menjadi tim yang paling sering gagal penalti di lima liga top Eropa. Mereka lima kali gagal penalti, sejajar Eibar.

5. Wojciech Szczesny sukses menggagalkan tiga dari empat penalti saat bertemu Milan di Serie A.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya