Jamu Chievo, Leonardo Janji Inter Bangkit

Leonardo saat melatih Inter Milan
Sumber :
  • yahoosport.com

VIVAnews - Leonardo yakin Inter Milan akan bangkit dari dua kekalahan besar dengan mengalahkan Chievo Verona pada lanjutan Serie A di Giuseppe Meazza, Sabtu 9 April 2011.

Dua kekalahan beruntun di laga penting harus ditelan Inter. Setelah digebuk AC Milan 3-0 di Serie A, Javier Zanetti dan kawan-kawan ditekuk 5-2 oleh Schalke 04 pada leg pertama perempatfinal Liga Champions.

Leonardo yakin masa-masa sulit yang dilalui Inter akan usai saat melawan Chievo. Pelatih asal Brasil tersebut menilai I Nerazzurri memiliki kemampuan untuk keluar dari masalah.

"Kritikan adalah bagian dari pertandingan, itu biasa. Tapi kami tidak berlebihan. Saya merasakan keseimbangan meski banyak kritikan. Saya pikir tim ini selalu mampu bangkit dari masalah, dan saya ingin mengingatkan semua orang kalau kami masih di perebutan gelar Serie A dan Champions," ujar Leonardo seperti dilansir Tribalfootball.

"Jelas, kekalahan yang kami alami adalah kekalahan besar, tapi kami tidak pasrah, kami akan mencari solusi," lanjut Leonardo.

Inter kabarnya sedang mencari pengganti Leonardo untuk musim depan, dan juara bertahan Serie A dan Liga Champions itu menawarkan Leonardo posisi direktur. Namun, Leonardo menolak hal tersebut.

"Saya selalu mengatakan saya ingin menjadi pelatih, dan ketika tugas saya selesai di klub ini, tidak ada tempat lagi bagi saya. Saya belum pernah mendengar kabar menjadi direktur," kilah Leonardo.

Jarang Diterpa Gosip Miring, Kevin Aprilio dan Istri Punya Aturan Ini Kalau Bertengkar
Pakar hukum tata negara Refly Harun dan  politisi Nasdem Irma Suryani.

Bungkam Irma Nasdem, Refly: Harusnya Semua Anggota DPR Itu Oposisi Terhadap Pemerintah!

Refly Harun dan Anggota DPR Fraksi Nasdem Irma Suryani terlibat friksi perdebatan soal demokrasi dan oposisi. Refly soroti Irma yang sepertinya menyindir Rocky Gerung.

img_title
VIVA.co.id
8 Mei 2024