Oliver Kahn Terima Pinangan Bayern Munich

Legenda Bayern Munich, Oliver Kahn.
Sumber :
  • twitter.com/FCBayernEN

VIVA – Oliver Kahn kembali ke Bayern Munich. Bukan sebagai pemain, tapi masuk dalam jajaran direksi.

Bayern Munich Resmi Dilatih Vincent Kompany

Kahn akan menggantikan posisi Karl-Heinz Rummenigge sebagai CEO dan chairman Bayern. Pria 50 tahun ini mengikat kontrak 5 tahun yang mulai efektif pada 1 Januari 2020.

Sebelumnya, Kahn merupakan sosok tak tergantikan di Bayern. Saat aktif sebagai pemain, pria yang berposisi sebagai kiper ini memperkuat FC Hollywood selama 14 tahun pada 1994 hingga 2008.

Resmi, Hansi Flick Jadi Pelatih Barcelona
>
28 Tim Ini Pastikan Tiket ke Liga Champions Musim Depan, Bundesliga Bisa Kirim 6 Tim

"Saya sangat terikat dengan klub ini dan ini menentukan kehidupan saya. Kesuksesan di olahraga dan finansial, solidaritas dengan fans, bertanggung jawab terhadap sejarah dan nilai-nilai klub, itulah yang diperjuangkan Bayern," kata Kahn dilansir Soccerway.

"Saya ingin mengembangkan nilai-nilai tersebut bersama staf, dan juga rekan saya di dewan eksekutif dan dewan pengawas," tegasnya.

Transisi ini merupakan salah satu bagian dari perubahan besar di Bayern. Uli Hoeness rencananya akan meletakkan jabatan presiden saat pertemuan umum tahunan pada 15 November 2019 mendatang.

Kahn memutuskan gantung sepatu dari dunia sepakbola pada 2008. Dia memutuskan terjun di dunia media dan bisnis, sebelum kembali ke Bayern sebagai CEO.

Saat masih aktif sebagai pemain, Kahn menyumbangkan berbagai gelar untuk Die Roten. Di antaranya, 8 gealr Bundesliga, 6 DFB-Pokal, 1 Piala UEFA, dan 1 Liga Champions.

Pachuca juara Piala Champions CONCACAF 2024

29 Tim Ini Lolos ke Piala Dunia Antarklub 2025, Tinggal 3 Tiket Lagi

Daftar klub yang memastikan diri lolos ke Piala Dunia Antarklub 2025 kembali bertambah. Total sudah 29 klub memastikan tiket ke ajang yang akan digelar di Amerika Serikat

img_title
VIVA.co.id
3 Juni 2024