Legenda Jerman: De Bruyne Belum Masuk Pemain Kelas Dunia

Gelandang Wolfsburg, Kevin de Bruyne
Sumber :
  • REUTERS/Fabrizio Bensch
VIVA.co.id
- Meski tampil impresif bersama Wolfsburg musim ini, namun Kevin De Bruyne belum bisa disebut sebagai pemain kelas dunia. Komentar ini datang dari legenda Timnas Jerman dan Borussia Dortmund, Andreas Moeller.


De Bruyne tampil ciamik bersama
Die Wolfe
musim ini. Ia berhasil mengantar Wolfsburg ke level Liga Champions musim depan, dengan berdiri di posisi
runner-up
Bundesliga.


Selain itu, De Bruyne juga berhasil membawa Wolfsburg menjadi kampiun DFB-Pokal dengan menumbangkan Borussia Dortmund di partai final.


Pemain 23 tahun ini juga menjadi pencetak umpan paling banyak di ajang Bundesliga musim ini. Sejak bergabung dengan Wolfsburg awal musim, ia berhasil mencetak 20
Bertemu Conte, Hiddink Minta Saran soal Inter Milan?
assist
bagi timnya.
Conte Haramkan Beberapa Makanan Masuk ke Tim Chelsea


Harga Mahal untuk Sebuah 'Penyesalan'
Moeller sama sekali tak meragukan kualitas yang dimiliki pemuda berpaspor Belgia ini. Namun menurutnya, De Bruyne masih harus membuktikan kapasitasnya dengan membawa timnya meraih mahkota Liga Champions.

"Untuk dipertimbangkan sebagai pemain kelas dunia, De Bruyne harus terlebih dulu meninggalkan tanda di tingkat Liga Champions," kata Moeller via
Kicker.


"De Bruyne adalah yang terbaik di posisi gelandang serang di Bundesliga. Ia menunjukan keterampilan luar biasa dalam enam bulan terakhir. Ia mencetak gol dan melakukan lebih banyak lagi," imbuh Moeller.



Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya