Adrien Rabiot Sepakat Gabung Real Madrid

Gelandang Paris Saint-Germain (PSG), Adrien Rabiot
Sumber :

VIVA – Barcelona sepertinya harus gigit jari setelah Adrien Rabiot dikabarkan memilih bergabung dengan Real Madrid. Ya, gelandang Paris Saint-Germain (PSG), selangkah lagi akan mengenakan kostum putih kebesaran armada Los Blancos.

Kata Ancelotti Jelang Duel Real Madrid Vs Bayern Munich

Kabar bakal mendaratnya Rabiot di Santiago Bernabeu dilaporkan oleh media ternama Prancis, Canal+. Dalam laporannya, gelandang berusia 24 tahun ini sudah menyepakati perjanjian sementara dengan Madrid.

Seperti yang diketahui, Rabiot sebelumnya sudah hampir bergabung dengan Barcelona. Saat itu, Barcelona bahkan sempat mengonfirmasi kedatangan Rabiot lewat beberapa akun media sosial resminya. Sayang, kesepakatan akhirnya tak tercapai antara Barcelona dan PSG sehingga transfer Rabiot berujung batal.

Terpopuler: Hoax soal Guinea dan Doping Uzbekistan

Tak cuma Barcelona, Rabiot juga diincar oleh sejumlah klub elite Eropa lainnya. Manchester United, Bayern Munich, Liverpool, serta Tottenham Hotspur, juga dikaitkan dengan produk asli akademi sepakbola PSG ini.

Rabiot sendiri memilih hengkang dari PSG akhir musim ini setelah jarang dimainkan Thomas Tuchel. Perlu diketahui, Rabiot tak pernah dimainkan sejak Desember 2018 lalu. Tak cuma itu, kontrak Rabiot juga sudah akan habis akhir musim ini. Jadi, siapapun klub yang bisa mendapatkannya jelas mendapat keuntungan lantaran ia akan berstatus bebas transfer.

Jude Bellingham: Real Madrid Adalah Hidup Saya

Hampir enam musim membela panji Les Parisiens, Rabiot total tampil dalam 227 pertandingan dan mencetak 24 gol di semua ajang. Rabiot juga ikut mengantar PSG meraih empat gelar Ligue 1, empat gelar Piala Prancis (Coupe de France), lima gelar Piala Liga Prancis (Coupe de la Ligue), dan empat gelar Piala Super Prancis (Trophee des Champions).

Striker Bayern Munich, Harry Kane

Harry Kane Butuh Pembuktian, Real Madrid Jadi Tumbal?

Pelatih Bayern Munich Thomas Tuchel meminta Harry Kane untuk membawa klub tersebut menundukkan Real Madrid, sekaligus meloloskan Bayern ke final Liga Champions.

img_title
VIVA.co.id
8 Mei 2024