Kritik Presiden Barcelona, Koeman: Laporta Banyak Omong

Pelatih Barcelona, Ronald Koeman.
Sumber :
  • Marca

VIVA – Pelatih Barcelona, Ronald Koeman telah berbicara kepada media di Belanda dan mengirim pesan kepada presiden Barca Joan Laporta, menyusul kabar yang muncul terkait kejelasan masa depan pelatih asal Belanda itu di Camp Nou.

Ilaix Moriba, Eks Barcelona yang Jadi Ancaman Timnas Indonesia U-23

Dengan hanya satu tahun tersisa di kontraknya saat ini, masa depan Koeman di Barcelona setelah akhir musim ini masih agak tidak jelas, meskipun ia mengakui hubungannya dengan Laporta sempat membaik dalam beberapa bulan terakhir.

"Hubungan saya dengan Laporta telah membaik, tetapi minggu lalu terjadi sesuatu yang menurut saya tidak tepat. Dia menyatakan agar pelatih tidak memiliki kekuatan yang besa," kata Koeman kepada NOS dilansir Marca.

Klasemen LaLiga: Real Madrid Juara, Girona Lolos ke Liga Champions

"Dia terlalu banyak bicara dan tidak bijaksana dalam dua hal. Itu bisa dilakukan secara pribadi. Saya suka ketika seorang presiden terlibat dan mengajukan pertanyaan personal yang seharusnya tidak dipaparkan di depan media. Itu masalahnya."

Namun, dalam wawancara yang sama, Koeman mengakui bahwa dia mendapat dukungan dari klub. "Dimulai dengan presiden, saya merasa semua orang benar-benar mendukung saya. (Juga) para pemain, staf lainnya, dan anggota dewan lainnya," katanya.

5 Fakta Mengerikan Real Madrid Usai Juara LaLiga 2023/2024

Koeman mengakui bahwa dia masih ingin bertahan di Barcelona setelah akhir Juni 2022, meski dengan nada keangkuhan. "Saya terbuka untuk bertahan, saya senang di sini. Berkat saya, klub ini memiliki masa depan," kata Koeman.

Pelatih asal Belanda itu pun memahami situasi keuangan Barcelona saat ini dan percaya bahwa mereka tidak akan mampu bersaing dengan tim-tim besar Eropa untuk beberapa tahun ke depan.

Guinea U-23

Terpopuler: Hoax soal Guinea dan Doping Uzbekistan

Performa gemilang Indonesia U-23 di Piala Asia U-23 sampai sekarang masih ramai dibicarakan publik. Sayangnya kini muncul narasi hoax yang ramai beredar di media sosial.

img_title
VIVA.co.id
8 Mei 2024