Madrid Bukan Sekadar Gelar Uji Coba di China

Cristiano Ronaldo (kanan) dan Mesut Oezil (tengah) merayakan gol Real Madrid
Sumber :
  • Real Madrid

VIVAnews - Real Madrid membidik banyak hal dalam lawatannya ke China kali ini. Selain beruji coba melawan pimpinan klasemen Liga Super China, Guangzhou Evergrande, Madrid juga berpromosi dan mendirikan akademi sepakbola di China.

Madrid akan menantang tuan rumah Evergrande, Rabu petang WIB, 3 Agustus 2011. Kemarin, kedua klub menandatangani kerjasama pertukaran pemain, promosi dan pembukaan akademi sepakbola.

Indonesia Vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U-23, Arab Saudi Tersingkir

"Kami sedang membangun hubungan baik dengan Guangzhou Evergrande. Kami berharap selalu dekat di masa depan," kata Presiden Madrid, Florentino Perez seperti dilansir kantor berita China, Xinhua.

"Kami juga bekerjasama untuk mendirikan akademi sepakbola di China. Ini akan menjadi langkah pertama ikatan kerjasama kami."

Evergrande kini menjadi salah satu kekuatan super di China. Mereka menciptakan rekor pembelian pemain seharga $10 juta ketika mendatangkan gelandang Argentina, Dario Conca.

Real akan menampilkan kekuatan penuh, termasuk dua bintang termahalnya, Cristiano Ronaldo dan Kaka, dalam laga yang akan disiarkan langsung tvOne mulai pukul 18.45 WIB ini. Madrid akan menjalani laga kedua sekaligus terakhir di China melawan Tianjin Teda, Sabtu 6 Agustus 2011.

Polisi bekuk pelaku begal yang bacok siswa SMP di Depok

Begal di Depok Nekat Beraksi Siang Bolong demi Beli Sabu

Begal itu menyasar pelajar dan perempuan.

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024