'Ronaldo Harus Belajar Banyak Kepada Messi'

Real Madrid VS Dinamo Zagreb
Sumber :
  • Reuters/Nikola Solic

VIVAnews - Selalu membanding-bandingkan Cristiano Ronaldo dengan Lionel Messi kini telah menjadi rutinitas. Hal itu juga dilakukan bek Atletico Madrid, Miranda, yang menyebut Ronaldo harus belajar banyak dari Messi.

Miranda bahkan menilai jalan Ronaldo masih panjang untuk menyamai level Messi. Menurut bek Atletico ini, sosok Ronaldo harus belajar sopan santun dan keramahan dari seorang Messi. Lontaran Miranda ini sebenarnya buntut dari Derby Madrid yang dimenangkan Los Blancos dengan skor 4-1.

Meski laga itu telah usai, namun kedua tim tampak masih menyimpan dendam. Bahkan, Ronaldo dan presiden Atletico Enrique Cerezo sempat bertukar sindiran dalam sebuah acara saat keduanya berada dalam satu meja.

"Saya pikir untuk lebih sempurna, Ronaldo butuh untuk lebih rendah diri. Dia punya kualitas tapi dia harus menghormati lawannya. Dia perlu tahu kapan saatnya untuk memprovokasi situasi," ujar Miranda kepada Kajuro Pergunta.

"(Lionel) Messi menurut saya yang terbaik karena dia menghormati lawannya bahkan ketika dia mencetak gol. Dia tidak berusaha mempermalukan lawan," pungkas Miranda.

Jawaban Pogba Membuat Real Madrid Batal Merekrutnya
Pemain Real Madrid, Cristiano Ronaldo

Real Madrid Dapat Kabar Gembira dari Ronaldo

Ronaldo sudah kembali berlatih bersama Madrid.

img_title
VIVA.co.id
11 Agustus 2016