Bravo Dirayu Guardiola, Barcelona Lirik Kiper Belanda

Kiper Belanda, Jasper Cillessen, saat jongkok santai
Sumber :
  • REUTERS/Gonzalo Fuentes

VIVA.co.id – Barcelona sudah tak bisa lagi menahan hasrat Claudio Bravo untuk hengkang dari Camp Nou. Rayuan dari manajer Manchester City, Pep Guardiola, membuat Bravo tak lagi berpikir panjang untuk berganti kostum di musim ini.

Direktur Barcelona, Robert Fernandez, sudah mengkonfirmas perihal kepergian Bravo. Akan tetapi, kiper tim nasional Chile tersebut masih harus menunda kepergiannya hingga klub asal Catalan mendapatkan gantinya.

(Baca juga: Barcelona Akhirnya Mengaku Bravo Bakal Hengkang)

"Jika pada akhirnya Bravo pergi, harus ada kiper pengganti yang datang lebih dulu. Pemain yang akan menggantikan Bravo sebagai kiper nomor satu, Marc-Andre ter Stegen, saat ini belum dapat dimainkan karena cedera," kata Robert seperti dilansir Mirror.

Kepergian Bravo memunculkan kabar baru. Marca melansir, manajemen Barcelona sedang berupaya membujuk kiper asal Belanda, Jasper Cillessen. Pria yang kini bermain untuk Ajax Amsterdam itu masuk dalam daftar incaran bersama kiper Valencia, Diego Alves.

Akan tetapi, untuk mendatangkan Alves tidak mudah. Sebab, beberapa waktu lalu, manajemen Valencia mengeluarkan ultimatum agar Barcelona tidak lagi berupaya untuk mendatangkan pemain-pemain mereka.

(Baca juga: Diincar ManCIty, Kiper Barcelona akan Dimainkan di La Liga)

Pemilihan Cillessen sebagai opsi berikutnya penggant Bravo juga tak kalah baik. Selain masih berusia 27 tahun, kiper andalan Louis van Gaal di timnas Belanda pada Piala Dunia 2014 lalu juga berbanderol murah.

Pep Guardiola: Arsenal Dorong Manchester City ke Level Lain

Saat ini kisaran harga Cillessen berada di angka 10 juta euro atau setara dengan Rp149 miliar. Harga semurah itu dikarenakan, kontraknya bersama Ajax akan berakhir pada Juni 2018 mendatang.

(ren)

Sejarah Tercipta! Ini Fakta Menarik Manchester City Juara Premier League 2023/2024
Nathan Tjoe-A-On

Terpopuler: Alasan Nathan Tjoe-A-On Enggan Tendang Penalti, Pep Guardiola Tinggalkan Man City

Berita mengenai alasan pemain Timnas Indonesia, Nathan Tjoe A On yang enggan menendang penalti menjadi buruan pembaca VIVA Bola sepanjang Selasa 28 Mei 2024.

img_title
VIVA.co.id
29 Mei 2024