Sepakbola Adalah Cinta Pertama Khabib Nurmagomedov

Khabib Nurmagomedov
Sumber :
  • instagram/khabib_nurmagomedov

VIVA – Khabib Nurmagomedov mendadak jadi pemberitaan hangat. Tapi kali ini bukan soal dia kembali ke oktagon untuk bertarung mixed martial arts (MMA).

Khabib mengaku banyak mendapat tawaran untuk menjadi pesepakbola. Hal itu muncul setelah videonya memainkan si kulit bundar beredar di dunia maya.

Pria berusia 32 tahun itu mengaku banyak sekali klub yang mengajukan tawaran kepadanya untuk bergabung. Tapi dia masih menimbangnya.

Jika ada klub yang membuat tergiur dengan tawaran, tak ragu dia akan menerima. Karena baginya menjadi pesepakbola adalah mimpi sejak kecil yang jadi kenyataan.

"Banyak klub sepakbola yang memberikan tawaran kepada saya. Jika ada salah satu klub yang memberikan penawaran menarik, saya akan menerimanya, karena itu adalah mimpi saya ketika kecil," kata Khabib, dikutip dari Instagram pribadinya.

Khabib adalah nama besar di dunia MMA. Tapi rupanya, sepakbola yang menjadi cinta pertamanya dalam olahraga.

"Saya sangat mencinta sepakbola. Saya mengikutinya sejak masih anak-anak. Itu adalah cinta pertama saya," tutur petarung asal Rusia tersebut.

Mengutip MMA Fighting, klub-klub yang diketahui tertarik merekrut Khabib adalah peserta kompetisi kasta ketiga di Rusia.

Reaksi Mengejutkan Khabib saat Dikagetkan Fans Nekat

Yang pertama adalah Dynamo Legion. Lalu kemudian muncul nama FC Kamza yang juga ingin menjadikan Khabib sebagai pemainnya.

Menarik untuk menanti kelanjutan dari kabar ini. Jika jadi kenyataan, tentu bakal menyedot perhatian publik yang begitu besar.

Pendapatnya soal Gadis Ring Dikritik, Khabib: Saya Tidak Peduli
Mantan juara UFC, Khabib Nurmagomedov.

Khabib Nurmagomedov Bakal Masuk Hall of Fame UFC

Khabib Nurmagomedov memenangi gelar kelas ringan UFCpada 2018 dan mempertahankannya hingga resmi mengumumkan mundur pada Oktober 2020.

img_title
VIVA.co.id
7 Maret 2022