Ferdinand Keluhkan Tingginya Harga Pemain Inggris Saat Ini

Pemain Queens Park Rangers, Rio Ferdinand
Sumber :

VIVA.co.id - Pernah menyandang sebutan sebagai bek termahal di kancah Premier League, membuat pemain veteran Rio Ferdinand tak segan untuk angkat bicara terkait perkembangan bursa transfer pada musim panas ini.

Vardy Enggan Pilih-pilih Posisi untuk Main di Timnas Inggris

Ada pun hal yang menarik perhatian bek yang baru saja memutuskan untuk gantung sepatu ini adalah mulai besarnya nilai-nilai transfer yang diperoleh para pemain asal Inggris saat ini, terutama pada dua nama terdepan yakni Raheem Sterling dan Harry Kane.

Dalam kicauannya di Twitter, Ferdinand menyebut harga pemain Inggris sekarang saat ini terlalu mahal, apalagi jika dibandingkan para pemain impor seperti Sergio Aguero dan Alexis Sanchez yang sudah teruji dan terbukti kredibilitas serta kualitasnya.

"Para pemain Inggris begitu mahal sekarang. Yang benar saja," tulisnya di akun @rioferdy5.

Shearer: Kane Pemain Nomor Satu di Timnas Inggris

"Kane dan Sterling punya banyak potensi, namun angkanya £40 juta dan £50 juta? Aguero saja £38 juta dan Sanchez £32 juta!" ungkap Rio.

Ferdinand sendiri meraih gelar bek termahal Inggris pada 2002 silam yang mencatatkan rekor transfer kepindahan menuju United dengan kubu Setan Merah yang menebusnya di kisaran hampir £30 juta.

Harry Kane Bidik Rekor Gol Legenda Premier League
Para pemain Tottenham Hotspur merayakan gol.

Spurs Bantai Inter Milan di Norwegia

Inter dibuat hancur lebur di babak kedua.

img_title
VIVA.co.id
6 Agustus 2016