Ucapan Selamat Lebaran dari Bintang Top Eropa

Selebrasi Lionel Messi usai membobol gawang Athletic Bilbao.
Sumber :
  • REUTERS

VIVA.co.id - Sejumlah bintang top Eropa menyampaikan ucapan selamat lebaran, Jumat 17 Juli 2015. Yah, hari ini, umat muslim di seluruh dunia merayakan hari raya Idul Fitri setelah menjalankan ibadah puasa sebulan penuh.

Seperti yang ditunjukkan bintang Barcelona Lionel Messi lewat akun twitter miliknya. Bahkan dia sudah mengucapkan selamat lebaran, sejak sehari sebelumnya. Atau ketika ibadah puasa memasuki hari terakhir.

"Untuk semua teman-temanku yang muslim, selamat menikmati hari terakhir Ramadan dan semoga terus diberkati. Selamat merayakan hari mulia (lebaran) yang akan segera tiba," tulisnya di akun @messi10stats, Kamis kemarin.

Dalam tulisannya itu, dia juga turut mengunggah foto sejumlah pemain dan mantan pemain muslim yang sedang berdoa. Seperti Eric Abidal, Karim Benzema, Nicolas Anelka, Samir Nasri dan Sulley Ali Muntari.

Barcelona Masih Mau Beli Striker Walau Sudah Ada MSN

Tidak hanya itu, pada hari ini, dia juga kembali menulis twit mengucapkan selamat lebaran. "Kami mendoakan anda semua merayakan hari lebaran," tulisnya sambil mengunggah foto dirinya sedang selfie dengan tiga trofi treble winner musim lalu.

Spesial Buat Fans di Indonesia
Ucapan selamat lebaran juga disampaikan striker Valencia Alvaro Negredo. Ucapannya itu disampaikan melalui video yang diunggah di Youtube. Selain ucapan selamat lebaran, dia juga memberikan pesan spesial buat fans Valencia di Indonesia.

"Saya ingin mengucapkan salam kepada seluruh fans kami di Indonesia. Terima kasih atas dukungan kalian. Sekarang adalah hari yang spesial bagi kalian semua. Kami berdoa semoga kalian selalu sehat dan bahagia," katanya.

"Selamat tahun baru. Selamat idul fitri," lanjutnya.

Tendangan Bebas Fantastis Messi Warnai Kemenangan Barca
Pemain Manchester United U17, Callum Gribbin.

MU Punya Pemain 'Ajaib', Titisan Ronaldo dan Messi

Pemain MU ini sempat mencuri perhatian Louis van Gaal musim lalu.

img_title
VIVA.co.id
12 Agustus 2016