Klasemen LaLiga: Persaingan Madrid dan Barca Semakin Memanas

Para pemain Real Madrid merayakan gol Cristiano Ronaldo (tengah)
Sumber :
  • Reuters / Susana Vera

VIVA.co.id – Real Madrid terus menjaga asa untuk menjuarai LaLiga musim ini setelah mengalahkan Sevilla dengan skor 4-1, dini hari tadi. Kemenangan ini membuat Los Blancos terus menempel ketat Barcelona yang masih bertengger di puncak klasemen.

Real Madrid Juara LaLiga 2023/24

Di hari yang sama, El Barca juga sukses mengalahkan Las Palmas dengan skor yang identik dengan Madrid. Neymar menjadi bintang di laga tersebut dengan torehan hattrick-nya.

Raihan tiga poin yang didapat kedua klub tersebut membuat persaingan menuju tangga juara semakin memanas lantaran hingga pekan ke-37, mereka memiliki jumlah poin yang sama (87). Namun, Madrid masih memiliki tabungan satu pertandingan yang membuat armada Zinedine Zidane lebih berpeluang untuk menjadi juara di akhir musim ini.

16 Klub Ini Pastikan Tiket ke Liga Champions Musim Depan, Siap-siap dengan Format Baru!

Sementara itu, Atletico Madrid sudah memastikan diri untuk merebut posisi ketiga. Perolehan 75 poin yang sudah mereka kumpulkan sejauh ini tak mungkin lagi dikejar Sevilla yang finis di posisi keempat.

Semakin menarik untuk menyaksikan siapa yang akan menjadi juara di akhir musim. Sebab, hanya tersisa satu pekan lagi sebelum juara LaLiga musim ini bisa diketahui.

Barcelona Belanja di Inggris, Gelandang Arsenal Masuk Daftar

Anda bisa melihat klasemen lengkap LaLiga dengan mengklik tautan ini. (ase)

Pemain Real Madrid merayakan gol, Jude Bellingham dan Brahim Diaz

5 Fakta Mengerikan Real Madrid Usai Juara LaLiga 2023/2024

Real Madrid dipastikan juara LaLiga 2023/24 setelah Barcelona menelan kekalahan 2-4 atas Girona dalam Jornada ke-34 di Stadion Montilivi pada Sabtu 4 Mei 2024.

img_title
VIVA.co.id
5 Mei 2024