Uhssup, Pesaing WhatsApp Buatan Samsung

Aplikasi pesaing WhatsApp buatan Samsung, Uhssup
Sumber :
  • www.nl.letsgodigital.org

VIVA – Samsung dikabarkan sudah menyiapkan aplikasi pesaing WhatsApp. Perusahaan teknologi Korea Selatan itu mengajukan nama merek aplikasi pesaing WhatsApp, sebagai Uhssup. 

Influencer dan Gamer dari Seluruh Dunia Siap Menyerbu Tangerang, Banten

Samsung sudah mengajukan nama merek itu ke Kantor Hak Kekayaan Intelektual Uni Eropa (EUIPO) melalui firma hukum berbasis di London, pada 26 Januari lalu. 

Dikutip dari IBTimes, Jumat, 2 Februari 2018, menurut laporan laman Belanda, LestGoDigital, deskripsi aplikasi Uhssup dinilai mirip dengan profil aplikasi WhatsApp. 

Samsung Bakal Keluarin Ponsel Lipat Murah, Catat Waktunya

Dalam pengajuan nama merek itu, Samsung menuliskan, Uhssup memungkinkan pengguna bisa mengunduh software di aplikasi mobile, berbagi lokasi pengguna, mencari dan menemukan lokasi pengguna lain. 

Dengan menggunakan Uhssup, pengguna bisa berinteraksi dengan pengguna lain. Software yang dipakai dalam aplikasi memungkinkan untuk fungsi jejaring sosial. 

Samsung Galaxy A35 5G Punya Kemampuan Menyelam

Meski pada deskripsi Uhssup, tidak tertera aplikasi itu untuk percakapan layaknya WhatsApp, menurut LestGoDigital, Samsung sedang menyiapkan aplikasi media sosial dan akan dihadirkan di smartphone Galaxy. Aplikasi media sosial ini akan memudahkan pengguna untuk saling berkontak dan terhubung. Ada kabar Samsung akan membeberkan detail aplikasi pesaing WhatsApp ini saat meluncurkan Samsung Galaxy S9 dan Galaxy S9+ pada 25 Februari 2018. 

Dokumen pengajuan nama merek Uhssup, aplikasi pesaing WhatsApp

Dokumen pengajuan aplikasi Uhssup di Uni Eropa
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya