50 Persen Milenial yang jadi Bos Perusahaan Gemar Main Game Online

Ilustrasi milenial diskusi soal investasi.
Sumber :
  • potentia.co.nz

VIVA – Survei internal yang dilakukan oleh perusahaan digital rekrutmen, Kalibrr, menyebutkan bahwa menjadi seorang pemimpin perusahaan tidak harus selalu bersikap serius.

Cara Bahtiar Ciptakan Generasi Muda Produktif Guna Wujudkan Indonesia Emas 2045

Ada kalanya harus having fun. Buktinya, sekitar 50 persen pemimpin milenial gemar bermain game online.

Kalibrr mengaku telah berhasil menghimpun lebih dari tiga ribu profesional Indonesia di posisi vice president ke atas untuk mencari tahu bagaimana perjalanan karir mereka supaya sampai pada kesuksesan saat ini.

Gen Z dan Milenial Pilih Liburan untuk Hilangkan Stres

"Pemimpin milenial ternyata juga memiliki work-life balance yang baik. Terbukti, lebih setengah dari total responden kami mengaku bermain game online," demikian keterangan resmi Kalibrr, Senin, 10 Desember 2018.

Dalam survei tersebut, setidaknya ada tiga poin penting yang dirangkum dari pengakuan para pemimpin bisnis di Indonesia.

Mulai Peduli Kesehatan, Muncul Lagi Golongan Coffee Snob yang Ogah Pakai Gula

Pertama, sebanyak 93 persen pemimpin yang sukses setuju bahwa mereka bekerja sesuai dengan passion-nya. Selain itu, 91 persen di antaranya mengaku mencintai pekerjaan mereka, sehingga itu menjadi motivasi untuk bisa berhasil mencapai karir impian.

"Kepribadian yang Extrovert, Introvert, atau Ambivert tidak menentukan kualitas kepemimpinan seseorang. Data mengatakan bahwa tidak ada kepribadian yang dominan sebagai pemimpin perusahaan di Indonesia," tulis Kalibrr.

Survei tersebut juga menemukan sebanyak 54 persen pemimpin memimpikan pekerjaannya saat ini sejak masih di bangku sekolah dan 74 persen dari para responden mengaku memiliki pemimpin yang menjadi panutan.

Menjadi seorang pemimpin juga tak harus mengorbankan waktu dan kesehatannya. Dalam survei Kalibrr, sekitar 50 persen responden pemimpin perusahaan mengaku masih memiliki jam tidur yang normal, sekitar 6 sampai 8 jam.

Artinya, untuk menjadi pemimpin tak harus terjaga sampai larut. Terakhir, Indonesian Leaders ini tidak pernah berhenti untuk mengejar kesuksesan.

Sifat ini yang menurut mereka sangat mempengaruhi pencapaian target. Empat puluh lima persen dari mereka setuju bahwa tanpa ketekunan dan keteguhan dalam menyelesaikan proses, orang-orang hanya akan menjadi calon pemimpin dan terus bermimpi memiliki posisi teratas.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya